News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bulu Tangkis

Update Hasil Australia Open 2023: Langkah The Daddies Terhenti, Kalah dari Fan-nya Sendiri

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan ganda Jepang, Akira Koga/Taichi Saito pada penyisihan Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Selasa (24/1/2023). Update hasil Australia Open 2023, The Daddies terhenti di 16 besar setelah takluk di tangan wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han, Kamis (3/8/2023). TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM - Update hasil turnamen badminton Australia Open 2023, ganda putra senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan terhenti di 16 besar setelah takluk di tangan wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han, Kamis (3/8/2023).

Bertanding di Quaycentre, Sydney, Ahsan/Hendra harus mengakui keunggulan Lu Ching Yao/Yang Po Han setelah kalah dengan skor akhir 10-21 dan 13-21.

Menariknya, Ahsan/Hendra adalah idola dari Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Baca juga: Hasil Australia Open 2023: Apriyani/Fadia Kandas, Misi Revans atas Aimsaard Bersaudara Tak Tuntas

Ya, hal tersebut pernah disampaikan oleh Lu Ching Yao di media sosialnya pada 2021 silam.

Kala itu, Lu Ching Yao/Yang Po Han melawan Ahsan yang dipasangkan dengan Daniel Marthin di Thomas Cup 2021.

Dan hasilnya, Lu Ching Yao/Yang Po Han menelan kekalahan.

Meski menelan kekalahan, Lu Ching Yao tak sungkan mengucapkan terima kasih kepada Ahsan lantaran mendapat pengalaman berharga.

Kini, Lu Ching Yao/Yang Po Han sukses mengalahkan Ahsan/Hendra yang notabene adalah idolanya sendiri.

Jalannya Pertandingan

Serangan agresif langsung ditunjukkan Lu Ching Yao/Yang Po Han, dua poin pembuka berhasil mereka dapatkan secara beruntun.

Di awal pertandingan, pasangan berjuluk The Daddies tersebut bak kehabisan bensin.

The Daddies tak mampu meladeni serangan dari lawan, pertahanan mereka juga beberapa kali sukses ditembus.

Alhasil, The Daddies tertinggal jauh 4-11 di jeda set pertama.

Tertinggal tujuh poin, The Daddies seperti belum panas.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini