TRIBUNNEWS.COMĀ - Hasil perempat final Australia Open 2023, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan menelan kekalahan, Jumat (4/8/2023).
Pertandingan melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi asal Jepang, Pramudya/Yeremia terus ditekan dan tak bisa meraih kemenangan.
Bermain amat trengginas, Hoki/Kobayashi melibas Pram/Yere lewat dua gim saja bahkan sempat memberikan skor Afrika, 21-6, 21-16.
Dengan hasil ini bisa dikatakan level permainan Pram/Yere masih jauh dari sang juara dunia 2021 yang tampil lebih rapi dengan defense kokoh.
Baca juga: Momen Ganda Putra Malaysia Frustasi Banting Raket seusai Dibantai Wakil Korea di Australia Open 2023
Bukan hanya itu, Pram/Yere juga gagal revans setelah dikalahkan kala bertemu di Korea Open 2023 beberapa waktu lalu.
Rekor pertemuan Pram/Yere dengan Hoki/Kobayashi kian buruk karena secara total kini tertinggal 4-1.
Kontingen Indonesia saat ini secara tidak langsung menyisakan dua wakil yang akan berjuang ke semifinal.
Adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Anthony Sinisuka Ginting yang belum bertanding.
Update Hasil Australia Open 2023
XD: Cheng Xhing/Chen Fang Hui (China) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia), 21-16 dan 21-16
MD: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang), 6-21,
Jalannya Pertandingan
Hoki/Kobayashi mendominasi jalannya laga sejak gim pertama berlangsung.
Tiga poin beruntun didapatkan oleh sang juara dunia itu dan meninggalkan skor Pram/Yere.