Fahry menuturkan bahwa hasil buruk di AVC Challenge Cup 2023 lalu dijadikan pelajaran.
Sebab kegagalan itu terjadi tepat setelah momen emas SEA Games 2023 yang diraih tim voli putra Indonesia, yang sekaligus merengkuh hattrick.
Kebangkitan di SEA V League lantas juga diharapkan bisa kembali memupuk semangat tim asuhan Jeff Jiang Jie. Kejuaraan Bola Voli Asia 2023 menjadi salah satu turnamen bergengsi yang dibidik Timnas voli putra Indonesia.
Hanya saja Timnas voli putra Indonesia pada pertandingan yang mulai berlangsung akhir pekan ini tidak diperkuat Rivan Nurmulki.
Rivan absen membela Merah-Putih di Kejuaraan Voli Asia 2023. Dia memiliki urusan meliputi proses pengunduran diri dari Kepolisian, dan hendak menemani istri tercinta lahiran.
Selain Rivan, Timnas voli putra Indonesia tak menyertakan nama Nizar Zulfikar.
Setter Bhayangkara Presisi tersebut diistirahatkan lebih dulu dengan mengedepankan pemain muda demi regenerasi.
Adapun pada Kejuaraan Voli Asia 2023 nanti, Indonesia akan bersaing dengan China dan Kazakhstan di Grup C.
Laga perdana Indonesia akan digelar pada Sabtu (19/8/2023) dengan melawan China yang notabene pernah berkompetisi di VNL 2023.
(Tribunnews.com/Giri)(BolaSport/Nestri Yuniardi)