News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bulu Tangkis

Daftar Pemain Unggulan yang Pulang Cepat dari Kejuaraan Dunia BWF 2023, Terbaru Fajar/Rian

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ganda Putra Indonesia Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto bertanding melawan pasangan India Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty pada perempat final Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/6/2023). Inilah daftar pemain unggulan yang pulang lebih cepat dari turnamen badminton Kejuaraan Dunia BWF 2023, terbaru ada Fajar/Rian. Tribunnews/Jeprima

TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar pemain unggulan yang pulang lebih cepat dari turnamen badminton Kejuaraan Dunia BWF 2023.

Diketahui, Kejuaraan Dunia BWF 2023 baru saja merampungkan babak 32 besar dan 16 besar dini hari tadi, Kamis (24/8/2023).

Namun siapa sangka jika Kejuaraan Dunia BWF 2023 sudah banyak menelan korban, tak terkecuali pemain unggulan.

Terbaru, ganda putra Indonesia ranking satu dunia menjadi korbannya, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengembalikan kok ke arah pasangan pebulu tangkis ganda putra Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede dalam babak 32 besar Kapal Api Group Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (13/6/2023). Inilah daftar pemain unggulan yang pulang lebih cepat dari turnamen badminton Kejuaraan Dunia BWF 2023, terbaru ada Fajar/Rian. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Baca juga: Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023 Malam Ini: Kalah Straight Game, Fajar/Rian Catatkan 2 Rapor Merah

Melakoni partai 16 besar, ganda putra unggulan pertama di Kejuaraan Dunia BWF 2023 tersebut kalah dari wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.

Bertanding di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Fajar/Rian harus mengakui keunggulan setelah kalah dengan skor akhir 18-21, 19-21.

Sebelumnya, nasib apes juga dialami tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie.

Bahkan, pria yang akrab disapa Jojo itu telah tersingkir di 64 besar Kejuaraan Dunia BWF 2023.

Bertemu dengan Lee Zii Jia selaku andalan Malaysia, Jojo tak berkutik dan akhirnya kalah dua set langsung 13-21, 15-21, Senin (21/8/2023).

Dikutip dari djarumbadminton.com, juara Asian Games 2018 itu mengaku jika strategi yang ia terapkan menjadi biang keroknya.

Menurutnya, strategi yang ia bangun tak pas, hal itu justru membuat Lee Zii Jia mampu menembus gaya permainannya.

"Strategi saya memang nggak pas. Sebaliknya, pola main lawan malah bisa lebih masuk," kata Jojo.

Saat unggul beberapa poin, Jojo tak bisa memanfaatkan momen yang ada.

Penghuni ranking lima dunia itu justru lengah dan terbawa ke dalam gaya permainan Lee Zii Jia.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini