News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asian Games 2023

Juara Umum Hong Kong Open, Modal Berharga Tim Badminton Indonesia Tatap Asian Games 2023

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berpose di podium Hong Kong Open 2023 usai meraih gelar juara, Minggu (17/9/2023). Tim badminton Indonesia baru saja menyegel gelar juara umum Hong Kong Open 2023, jadi modal berharga tatap Asian Games 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Tim badminton Indonesia baru saja menyegel gelar juara umum Hong Kong Open 2023.

Dua gelar juara Hong Kong Open 2023 berhasil diraih di laga final yang berlangsung pada Minggu (17/9/2023) kemarin.

Gelar pertama Hong Kong Open 2023 didapat dari nomor ganda putri melalui pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Bertanding di Hong Kong Coliseum Kowloon, Apriyani/Fadia berhasil menaklukkan wakil Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.

Apriyani/Fadia memastikan gelar juara setelah menuntaskan perlawanan Tan/Thinaah dengan skor akhir 21-14, 22-24, 9-21.

Ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia melakukan selebrasi setelah memenangkan Hong Kong Open 2023 dengan mengalahkan pasangan Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, Minggu (17/9/2023). Tim badminton Indonesia baru saja menyegel gelar juara umum Hong Kong Open 2023, jadi modal berharga tatap Asian Games 2023. (Tangkapan Layar Twitter @@bhulukhuduktv)

Baca juga: Update Ranking BWF Pasca-Hong Kong Open 2023: Jojo Top 5, Apriyani/Fadia Naik Tingkat

Tak hanya Apriyani/Fadia, tunggal putra Jonatan Christie juga full senyum lantaran sukses menambah gelar juara bagi Indonesia.

Berstatus pemain unggulan kelima, Jojo menyabet gelar juara setelah menundukkan wakil Jepang, Kenta Nishimoto.

Bermain selama 84 menit, Jojo keluar sebagai juara setelah menang rubber game dengan skor akhir 12-21, 22-20, 21-18.

Dengan raihan dua gelar, status gelar juara umum Hong Kong Open 2023 lantas disandang tim badminton Indonesia.

Tentu, hal tersebut menjadi modal berharga tim badminton Indonesia dalam menatap Asian Games 2023.

Apalagi Jojo dan Apriyani/Fadia juga nantinya turun di Asian Games 2023 yang berlangsung pada 23 September hingga 8 Oktober mendatang.

Setelah nirgelar dalam beberapa turnamen, akhirnya tim badminton Indonesia kembali menunjukkan kualitasnya.

Terlebih lagi, Jojo mempunyai kenangan manis saat turun di Asian Games, tepatnya edisi 2018 silam.

Bermain di kandang sendiri, kala itu Jojo meraih medali emas cabor badminton nomor individu seusai mengalahkan utusan Taiwan, Chou Tien Chen 21-18, 20-22, 21-15.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini