Berbeda dengan Megawati Hangestri Pertiwi.
Pevoli asal Jember, Jawa Timur ini berstatus abroad yang semuanya merupakan klub asal Asia Tenggara.
Megawati Hangestri tercatat pernah memperkuat Supreme Chonburi-E Tech (Thailand, 2021), Ha Phu Thanh Hoa (Vietnam, 2022) dan terbaru Daejeon Jungkwanjang Red Sparks (Korea Selatan, 2023).
Megawati Hangestri di level timnas belum sementereng Pornpun yang memang secara kekuatan, Thailand jelas lebih unggul dari Indonesia.
Namun perbedaan pengalaman dari sudut pandang abroad dan timnas nyatanya tak membuat besaran gaji yang diterima ratu setter ASEAN dan Megatron (julukan Megawati) timpang.
Alasannya jelas, baik Megawati dan Pornpun Guedpard memiliki status yang sama di Liga Korea Selatan, yakni baru kali pertama berkompetisi di sana.
Lantas yang menjadi pertanyaan, berapa besaran gaji yang diterima keduanya?
Dilansir laman TheSeoul, bagi pevoli Asia yang kali pertama tampil di Liga Korea Selatan mendapatkan gaji 100 ribu dollar atau sekitar Rp1,5 miliar pada musim pertamanya.
Fakta bahwa Pornpun merupakan transfer terbesar bagi tim voli putri Liga Korea Selatan pada musim 2023/2024, tidak mengubah ketentuan untuknya menerima bayaran yang sama dengan pevoli yang berstatus 'di bawahnya' seperti Megawati Hangestri.
Perbedaan Megawati Hangestri dan Pornpun terletak kepada bonus yang diterima.
KOVO mengembalikan besaran bonus yang diterima pevoli asing slot Asia kepada masing-masing klub yang diperkuat.
Besaran Gaji dan Bonus Megawati Hangestri di Liga Voli Korea Selatan
-Gaji Pokok: 100 ribu dolar AS atau Rp 1,5 Miliar per Musim
-Bonus Juara 1: 10 ribu dolar AS atau Rp 150 juta
-Bonus Juara 2: 5 ribu dolar AS atau Rp 75 juta.
-Bonus Menang Bertanding: 500 dolar AS atau Rp 7,5 juta
(Tribunnews.com/Giri)