TRIBUNNEWS.COM - Inilah update klasemen medali Asian Games 2023, Kamis (5/10/2023) pukul 18.00 WIB.
Indonesia sempat menghuni urutan 12 pada pukul 13.00 WIB, namun kini turun ke posisi 13 klasemen perolehan medali Asian Games 2023.
Menempati posisi 13, Indonesia mengemas total 33 medali, terdiri dari 6 emas, 10 perak, dan 17 perunggu.
Baca juga: Hasil Perempat Final Badminton Asian Games 2023: Ginting Telan Kekalahan, Gregoria jadi Tumpuan
Turunnya posisi Indonesia merupakan imbas dari puasa emas yang berlangsung hari ini, maka tak heran jika kontingen Merah-putih mampu disalip oleh negara lain.
Sejatinya, Indonesia mempunyai peluang meraih medali emas lewat empat cabor yang melangsungkan partai final hari ini, yakni atletik, perahu naga, balap sepeda, dan karate.
Sayangnya, keempat cabor tersebut gagal menyumbangkan medali emas untuk Indonesia.
Namun, beberapa atlet dari keempat cabor tersebut ada yang meraih medali, meskipun bukan emas.
Pertama, tim perahu naga baik putra dan putri sukses menyumbang medali perak.
Kedua, ada atlet karate Ignatius Joshua Kandou yang berhasil mempersembahkan medali perunggu bagi Indonesia lewat nomor Men's Kumite -75Kg.
Update Klasemen Medali Asian Games 2023
Kamis (5/10/2023) Pukul 18.00 WIB.
1. China: 176 emas, 96 perak, 53 perunggu
2. Jepang: 39 emas, 51 perak, 59 perunggu
3. Korea Selatan: 33 emas, 46 perak, 74 perunggu