Terdekat, turnamen yang akan dilakoni Jojo adalah French Open 2023 (Super 750), bakal berlangsung pada 24-29 Oktober mendatang.
Tentu, Jojo diharapkan bisa kembali ke performa terbaiknya sama seperti saat ia menjadi kampiun Hong Kong Open 2023 September lalu.
Lebih lanjut, saat ini tunggal putra Indonesia hanya menyisakan satu wakil di Denmark Open 2023, yakni Anthony Sinisuka Ginting.
Di 16 besar Denmark Open 2023, Ginting akan bersua andalan Prancis, Christo Popov.
Duel antara Ginting vs Christo Popov bakal berlangsung hari ini, Kamis (19/10/2023), namun untuk venue dan jamnya bakal diumumkan menyusul (TBA).
Baca juga: Tim Badminton Indonesia Gagal di Asian Games 2023, PBSI Bentuk Satgas Jelang Olimpiade Paris 2024
Rapor Jojo di 2023
Malaysia Open 2023 - 16 besar
India Open 2023 - Semifinal
Indonesia Masters 2023 - Juara
All England 2023 - 32 besar
Malaysia Masters 2023 - 16 besar
Singapore Open 2023 - 32 besar
Indonesia Open 2023 - Perempat final
Japan Open 2023 - Runner up
Australian Open 2023 - 16 besar
Kejuaraan Dunia BWF 2023 - 64 besar
China Open 2023 - Semifinal
Hong Kong Open 2023 - Juara
Asian Games 2023 - 64 besar
Denmark Open 2023 - 32 besar
(Tribunnews.com/Isnaini)