TRIBUNNEWS.COM - Update ranking BWF setelah gelaran Syed Modi International 2023 rampung dihelat, Senin (4/12/2023).
Kabar baik didapat Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang mana berhasil meraih gelar juara dalam turnamen tersebut.
Dejan/Gloria bakal naik dua tingkat dalam tabel ranking BWF yang resmi di update BWF (5/12) mendatang.
Menurut prediksi Statminton, pasangan asuhan Vita Marissa itu akan nangkring di posisi-16.
Baca juga: Juara Dunia Bulutangkis Susul Jonatan Christie, OTW Nikah setelah BWF World Tour Finals 2023
Posisi pasangan jebolan PB Djarum itu sebelumnya berada di urutan 18.
Berkat naik dua tangga, Dejan/Gloria kian pepet pasangan ganda campuran besutan Pelatnas PBSI.
Ialah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang saat ini menduduki posisi ke-15 dalam ranking BWF.
Bukan hanya naik tangga di ranking BWF, Dejan/Gloria bisa dikatakan sebagai penyelamat wajah ganda campuran Indonesia.
Pasalnya pada tahun 2023 ini, ganda campuran Indonesia berhasil membuktikan tajinya lewat Dejan/Gloria.
Yap, ini adalah gelar pertama dari sektor ganda campuran Merah-Putih selama turnamen 2023.
Menariknya, satu gelar ganda campuran ini dipersembahkan oleh utusan non-pelatnas PBSI.
Benar, Dejan/Gloria adalah pebulutangkis profesional dalam naungan PB Djarum.
Bahkan mereka baru saja dipasangkan pada tahun 2022 tepat setelah Gloria keluar dari Pelatnas PBSI.
Update Ranking BWF