Sementara itu, siasat yang hampir sama juga disiapkan oleh pelatih Fajar Alfian/Rian Ardianto dan penggawa ganda putra lainnya.
Agar tidak jadi langganan cedera dan absen tanding, Aryono Miranat akan menyusun terkait strategi turnamen mana yang akan diikuti dan tidak.
Aryono menerangkan bahwa pemilihan turnamen penting bagi kebugaran atlet.
"Biasanya, pemain mengikuti dua atau tiga turnamen beruntun. Itu adalah jumlah maksimal untuk menghindarkan mereka dari cedera."
"Tetapi, jika dibutuhkan turnamen tambahan, saya akan minta agar PBSI memberi izin," jelas Aryono.
Pekan depan, perburuan poin Olimpiade kembali bergulir dimulai dari Malaysia Open 2024 (super 1000) pada 9-14 Januari.
Jadwal Badminton 2024 Lengkap
Januari
- Malaysia Open 2024 (Super 1000): 9-14 januari 2024
- India Open 2024 (Super 750): 16-21 Januari 2024
- Indonesia Masters 2024 (Super 500): 23-28 Januari 2024
- Thailand Masters 2024 (Super 300): 30 Januari-4 Februari 2024
Februari
- Badminton Asia Team Championships 2024: 13-18 Februari 2024
- German Open 2024 (Super 300): 27 Februari-3 Maret 2024