Baru setelah itu pertandingan berlanjut ke perebutan gelar juara.
Pertandingan fase reguler Liga Voli Bulgaria berlangsung hingga Maret. Sedangkan perempat final hingga partai puncak, akan rampung pada awal Mei.
Jika SKV Montana dapat mengakhiri musim, setidaknya sampai laga final, maka kedatangan fahry Septian di Proliga 2024 dipastikan terlambat. Terlebih Proliga musim ini dijadwalkan dapat memulai pertandingan pada akhir bulan April.
"Intinya yang terbaik saja," terang Fahry Septian untuk perjuangannya bersama SKV Montana musim ini.
LavAni diketahui sudah mengikat pemain baru berposisi sebagai opposite, Okky Damar. Kehadirannya diprediksi bakal menjadi andalan tim juara Proliga 2022 dan 2023 ini, sebelum nantinya Fahry Septian bergabung.
(Tribunnews.com/Giri)