News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Malaysia Masters 2024

Beri Dua Jempol ke Rinov, Pitha Akui Tampil Buruk Saat Pulangkan Wakil Denmark di Malaysia Masters

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melangkah ke Final Malaysia Masters 2024 seusai mengalahkan Mathias Christiansen/Alexandra Boje, di semifinal, Sabtu (25/5/2024).

Beri Dua Jempol ke Rinov, Pitha Akui Tampil Buruk Saat Pulangkan Wakil Denmark di Malaysia Masters
 
Laporan Wartawan Tribunnews,com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, sukses melaju ke final Malaysia Masters 2024.

Tiket babak pamungkas itu didapat setelah mengalahkan wakil Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, di semifinal, Sabtu (25/5/2024).

Bermain selama 1 jam lebih 15 menit, Rinov/Pitha menang dengan skor akhir 26-24, 14-21 dan 21-18.

Dalam pertandingan tersebut, Pitha mengaku tak puas dengan performanya.

Atlet berusia 24 tahun itu pun mengapresiasi permainan Rinov, yang menurutnya tampil luar biasa di laga kali ini.

"Jujur secara keseluruhan permainan saya tidak puas dengan performa hari ini. Bersyukur hari ini Rinov bisa bermain sangat baik untuk men-cover saya," ujar Pitha.

"Apalagi di gim ketiga dari mindset dan strategi betul-betul bisa mengaplikasikan dan bisa menutupi semua kekurangan saya," sambungnya.

Sementara itu Rinov mengungkapkan jika Christiansen/Boje sempat menguasai jalannya pertandingan di gim kedua.

Pada gim kedua, atlet peringkat 11 dunia itu memang banyak mendapatkan poin dari kesalahan Rinov/Pitha.

"Tadi di gim kedua saat unggul 7-2 ada perubahan pola dari lawan. Sedangkan kami menjadi bermain sangat hati-hati. Buangan bolanya begitu banyak kesalahan dan mati sendiri. Jadinya kami kekejar dan panik sendiri," kata Rinov.

"Di gim ketiga kami dari ketinggalan dan bisa bangkit. Mungkin hal yang sama dirasakan lawan seperti yang kami rasakan di gim kedua. Dan itu hal yang wajar di dunia bulutangkis karena tidak semua pemain bisa bermain tenang," paparnya.

Dengan kemenangan ini, maka Rinov/Pitha unggul rekor pertemuan dari Christiansen/Boje.

Dalam lima pertemuan, juara Spain Masters 2024 itu memenangkan tiga diantaranya.

Lebih lanjut, pada partai final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha akan melawan wakil tuan rumah, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Sebelumnya, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie berhasil mengalahkan kompatriotnya, yang merupakan unggulan nomor 1, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, 21-11 dan 21-19.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini