TRIBUNNEWS.COM - Klasemen Proliga 2024 hari ini, Kamis (20/6/2024), Jakarta Electric PLN lolos ke Final Four tanpa bertanding dengan syarat BJB Tandamata takluk di laga pamungkas fase reguler.
Hari pertama Proliga 2024 seri Pontianak menggelar tiga pertandingan di GOR Pangsuma, Kalimantan Barat.
Ketiga laga tersebut meliputi Jakarta Pertamina Enduro vs Bandung Bank BJB Tandamata, Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Livin Mandiri, dan Kudus Sukun Badak vs Jakarta STIN BIN.
Sorotan tertuju kepada pertandingan Jakarta Pertamina Enduro (JPE) vs Bandung BJB Tandamata. Karena ini menjadi laga 'puputan' bagi skuad asuhan Alim Suseno.
Pasalnya jika BJB Tandamata kalah, maka dipastikan klub Kota Kembang ini dijamin gagal lolos ke Final Four Proliga 2024.
Seperti diketahui, sudah ada tiga tim yang lolos ke Final Four, yakni Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta BIN, dan Jakarta Pertamina Enduro.
Satu kuota sisa diperebutkan Jakarta Electric PLN dan Bandung BJB Tandamata. Sayangnya situasi tidak berpihak kepada Shella Bernadetha Onan dkk.
Mengapa demikian? Hal itu disebabkan sang juara bertahan kalah dalam jumlah kemenangan, poin, dan bahkan sisa laga.
BJB Tandamata kini duduk di posisi lima klasemen bermodal 15 poin. Angka tersebut diperoleh hasil dari lima kemenangan dalam 11 pertandingan.
Adapun Electric PLN yang satu peringkat di atas BJB, membukukan 14 poin hasil dari enam kemenangan dalam 10 pertandingan.
Perlu dicatat, fase reguler Proliga 2024 mempertandingkan 12 laga untuk masing-masing tim. Dan untuk penentuan posisi klasemen, jumlah kemenangan menjadi acuan utama baru kemudian poin.
Baca juga: Skenario Bandung BJB Tandamata Lolos Final Four Proliga 2024, Juara Bertahan Harapkan Dewi Fortuna
Oleh karena itu, jika BJB kalah maka mereka hanya memiliki 5 kemenangan, tertinggal satu dari Electric PLN.
Bahkan andai Shella cs menang atas JPE, maka tidak menjamin mereka otomatis lolos ke Final Four.
Nasib juara Proliga 2022 dan 2023 itu bergantung laga sisa Electric PLN. Jika Yolla Yuliana memenangkan satu dari dua laga sisa, maka dipastikan tim voli putri tersukses di Proliga itu berhak melengkapi kuota tim lolos ke Final Four.