News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Bracket Korea Open 2024 Dukung Alex Lanier Lanjutkan Kejutan, Shi Yuqi Bisa jadi Korban Lagi

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tunggal putra asal Prancis, Alex Lanier berpotensi mengulang kejutan saat tampil di Korea Open 2024, Rabu (28/8/2024).

Syaratnya, Alex Lanier dan Shi Yuqi bisa mengalahkan lawan masing-masing di babak 32 besar.

Bagi Shi Yuqi, ia akan berhadapan dengan Son Wan Ho yang tak lain adalah wakil tuan rumah.

Kemungkinan tunggal putra terbaik China itu akan bisa mengatasi perlawanan Son Wan Ho.

Masalah mengintai Alex Lanier yang bukan merupakan unggulan di turnamen ini.

Ia bakal langsung berhadapan dengan pebulu tangkis yang cukup punya nama dan pamor, Ng Ka Long Angus.

Mengalahkan Ng Ka Long Angus bukan perkara mudah, termasuk bagi Alex Lanier.

Pasalnya pebulu tangkis asal Hong Kong itu punya kemampuan yang tak bisa diragukan begitu saja.

Namun hal itu juga menjadi penyebab kejutan awal yang terjadi di Korea Open.

Baca juga: Rekap Hasil Korea Open 2024 Hari Ini: Wakil Taiwan jadi Korban, Fikri/Daniel & Leo/Bagas ke 16 Besar

Andai Alex Lanier bisa mengalahkan Ng Ka Long, itu akan menjadi kejutan pertama yang diukit atlet asal Prancis tersebut.

Setelah itu, ia bisa membuat kejutan yang lebih besar saat berhadapan dengan Shi Yuqi di 16 besar.

Pertemuan ulang Alex Lanier dan Shi Yuqi sekiranya akan menyajikan duel yang memanjakan para penggemar bulu tangkis.

Misi balas dendam Shi Yuqi tak bisa disingkirkan begitu saja.

Demikian pula dengan tekad Alex Lanier yang ingin meneruskan kejutan sejak Japan Open lalu.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini