TRIBUNNEWS.COM - Jorge Martin kian nyaman dan percaya diri di atas Desmosedici GP24 miliknya jelang MotoGP Mandalika 2024.
Rider besutan Pramac Ducati bertekad untuk balas dendam di MotoGP Mandalika 2024 demi menjauhi kejaran Pecco Bagnaia.
Diktakan demikian karena gap poin Martin dan Pecco saat ini sebanyak 24 poin setelah MotoGP Emilia Romagna 2024.
Martin yang bersiap balapan di Lombok, Mandalika, mengaku dirinya kian matang ketika berada di atas kuda besinya.
Beberapa kali insiden yang menimpanya seperti di Sirkuit Sachsenring atau Jerez membuatnya lebih mengenal motornya.
Alhasil perlahan tapi pasti Martin mulai mendapat set-up motor ciamik untuk mendukung konsistensi performanya.
"Hal yang bagus adalah sekarang saya merasa lebih matang di atas motor dalam beberapa balapan terakhir," ungkap Martin dilansir Crash.
"Sepertinya di awal musim saya mengalami beberapa masalah yang tidak saya kenali, dan saya terjatuh, seperti di Sachsenring atau Jerez."
"Sekarang, saya pikir kami telah menemukan solusinya, yang pasti akhir pekan lalu (di GP San Marino) saya membuat pilihan yang salah (dengan mengendarai motor basah) dan saya kehilangan poin."
"Tapi saya tidak terjatuh sebanyak ini, jadi saya senang menemukan set-up dasar (motor) yang bagus."
Merasa cukup mengenal motor, Martin tahu bagaimana kemampuan Desmosedicinya untuk di ajak ngegas di Mandalika nanti.
Dia ingin meraih torehan manis di Indonesia demi bisa menjaga jarak dari kejaran Pecco atau bahkan menjauhinya.
"Saya mengenal motor saya dengan sangat baik dan saya merasa bisa mengendalikan batasnya."
"Jadi, saya harap lain kali saya bisa fokus di Indonesia dan beberapa balapan berikutnya untuk mempertahankan jarak ini atau bahkan meningkatkannya," jelasnya menambahkan.
Baca juga: Menuju Balapan MotoGP Mandalika 2024, Ducati Sudah Pesta Satu Gelar Juara Dunia