TRIBUNNEWS.COM - Syed Modi India International 2024 merupakan gelaran BWF World Tour super 300.
Turnamen yang berlangsung di India diikuti jagoan tuan rumah seperti Lakshya Sen dan Pusarla V Sindhu.
Kedua wakil yang termasuk rival Jonatan Christie dan Gregoria Mariska tengah mencoba peruntungan di kandang sendiri.
Ya, musuh Jojo dan Jorji tersebut mengais asa untuk memperebutkan banyak poin BWF demi bisa mendongkrak ranking.
Terlebih turnamen berlabel super 300 tersebut bisa meraih hingga 7000 poin jika juara.
Tentu sebuah keuntungan bagi Sen dan Sindhu jika keduanya bisa melesat ke final hingga jadi juara.
Melihat status mentereng kedua kubu di turnamen tersebut cukup jadi modal apik untuk jadi juara.
Melihat bagan drawing, Sen dan Sindhu sama-sama berstatus unggulan pertama di nomor tunggal putra dan putri.
Baca juga: Tak Ada Penerus Dejan/Gloria Gegara Wakil Indonesia Absen di Syed Modi India Internasional 2024
Melihat lawan yang minim pemain elite, kedua wakil tentu bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk jadi juara.
Gelaran tersebut memang sepi pemain karena banyak wakil unggulan yang memilih untuk absen.
Pasalnya, agenda Syed Modi India International 2024 terlalu mepet dengan gelaran major akhir tahun.
Yaitu BWF World Tour Finals 2024 yang bakal jadi panggung pertarungan para bintang.
Termasuk Jojo hingga Jorji bakal tampil di turnamen akhir tahun tersebut untuk menutup musim 2024.
Demi mempersiapkan perhelatan akbar tersebut, tak heran jika para pemain bintang memilih untuk absen di Syed Modi India International 2024.