TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Delapan tahun puasa gelar, ternyata membuat fans akhirnya gerah atas prestasi buruk Arsenal. Sang manajer, Arsene Wenger tidak luput dari kritikan tersebut.
Perlahan mulai timbul pertanyaan tentang sosok Arsene Wenger yang tidak cocok dengan karakter sepak bola yang diinginkan fans. Namun, Tomas Rosicky yakin bahwa Wenger adalah orang yang tepat atas pekerjaan di London Utara itu.
"Hal yang lumrah. Jika penampilan tim memburuk, maka manajer menjadi orang pertama yang harus disalahkan. Akan tetapi tim ini sedang dalam performa yang baik," kata Rosicky kepada fotbal.idnes.cz.
Berhasil bangkit ketika menghadapi Bayern Munchen di Liga Champion dianggap sebagai titik kemajuan. Arsenal hanya dikalahkan oleh aturan gol tandang. Sebab di Emirates Stadium, Arsenal kalah 3-1 sedangakan perjalanan panjang ke Allianz Arena hanya berbuah 2-0 untuk keunggulan The Gunners.
"Ketika anda melihat ketika kami melawan Bayern Munchen, itu adalah salah satu momen yang menginspirasi kami," tegas Rosicky.
Bolanews/Zulfirdaus Harahap