TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Presiden Lazio, Claudio Lotito menegaskan bahwa masa depan bintang andalannya, Hernanes tidak akan pergi di musim panas ini. Lotito bahkan yakin Hernanes masih akan tetap berada di I Biancocelesti hingga beberapa musim ke depan.
Sang presiden juga membantah adanya tawaran dari sejumlah klub yang meminati gelandang asal Brasil ini. Lotito mengaku dirinya tidak berniat untuk melepas Hernanes.
"Hingga hari ini tidak ada satu tim pun yang menghubungi kami untuk Hernanes. Melepasnya bukanlah keinginan kami, dia akan bertahan," tegas Lotito kepada Corriere dello Sport .
Di samping itu, Lotito juga mengisyaratkan bahwa Lazio akan segera memagari Hernanes dengan penawaran kontrak baru. Ia berharap dengan kontrak baru di awal musim, Hernanes bisa lebih terpacu untuk memberikan yang terbaik bagi timnya.
"Kami ingin melanjutkan hubungan kami dan saya pikir dia pun menginginkannya. Saya tidak menaruhnya di daftar jual dan itu sudah menjadi keputusan bulat," pungkasnya.
Duniasoccer/Jerry