News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sulley Muntari Janji Bikin Ajax Menderita

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sulley Muntari (kanan)

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang serang AC Milan Sulley Muntari menegaskan, timnya akan membuat Ajax Amsterdam menderita di laga terakhir babak penyisihan Grup H Liga Champions Kamis (12/12/2013).

Laga akan digelar di Stadion Giuseppe Meazza kandang Milan. Yang menang berhak menemani Barcelona lolos ke fase knock-out atau babak 16 besar.

Bagi Milan, yang unggul satu poin atas Ajax, hasil imbang sudah cukup untuk lolos. Di pertemuan pertama di Stadion Amsterdam Arena, AC Milan mencuri satu poin setelah Mario Balotteli memaksakan hasil imbang 1-1 melalui tembakan penalti di menit ke-90+4. Muntari mengatakan, kali ini AC Milan akan memenangi pertandingan.

"Pendukung AC Milan tidak perlu khawatir. Yakinlah bahwa kami akan menang. Justru saat ini yang khawatir adalah Ajax karena kami akan mengalahkan mereka di depan pendukung kami," kata Muntari.

"Kami berada di tempat yang tepat untuk membuat tim tamu merasa sengsara karena menderita kekalahan. Ini pertandingan sangat penting dan kami akan melakukan apa saja agar lolos ke fase berikutnya," imbuh pemain Timnas Ghana ini.

Muntari membuat satu gol ketika timnya bermain imbang 2-2 melawan Livorno. Satu gol lagi dicetak oleh Mario Balotelli. Namun Muntari tidak bisa menyelesaikan pertandingan karena cedera.

"Tapi saya sudah pulih dan siap melawan Ajax," kata suami dari pengusaha cantik Menaye Donkor ini.

Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball, Rabu 911/12/2013)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini