TRIBUNNEWS.COM - Sriwijaya FC akan memaksimalkan pemain-pemain muda Sriwijaya FC U-21, untuk menjalani babak delapan besar di Grup A, Inter Island Cup (IIC) 2014.
Ini karena enam pemain Sriwijaya FC terancam tidak bisa diturunkan. Keenam pemain itu adalah Erol Iba, Muhamad Hamzah, Rifan Nahumarury, Ichsan Kurniawan, Syakir Sulaiman, dan Syamsir Alam.
Erol, Hamzah, dan Rifan hingga saat ini masih didera cedera. Sedangkan Ichsan sibuk menjalani latihan di Timnas U-19. Sementara Syakir sedang menyelesaikan urusan dengan klub lamanya Persiba Balikpapan. Dan Syamsir sedang menyelesaikan kontrak iklannya.
"Karena inilah, saya akan mengandalkan tujuh pemain muda untuk mengisi posisi yang akan kosong. Saya juga akan melakukan rotasi pemain," kata Subangkit kepada Super Ball, Kamis (16/1/2014).
Meski timnya tidak komplit, Subangkit tetap berusaha optimistis menjalani laga delapan besar nanti.
"Memang tidak mudah menjalani babak delapan besar nanti. Tetapi kami berusaha untuk optimis dan menyiapkan diri dengan latihan yang maksimal," ucap Subangkit.