TRIBUNNEWS.COM - Manajer Manchester United, Louis van Gaal, mengaku timnya beruntung wasit Viktor Kassai menghadiahi penalti saat menang 2-1 atas VfL Wolfsburg di Stadion Old Trafford, Rabu (30/9/2015).
Setan Merah mendapatkan penalti lantaran Daniel Caligiuri melakukan handball di kotak terlarang. Juan Mata lalu sukses mengeksekusi penalti sehingga membuat skor imbang 1-1.
"Itu memang penalti, tetapi beberapa wasit mungkin takkan meniup peluitnya," ucap Louis van Gaal seusai pertandingan kepada BT Sport.
Selain beruntung mendapatkan penalti, Setan Merah juga diakui Van Gaal sempat kesulitan meladeni Die Wolfe. "Ini laga yang sangat sulit karena mereka mencetak gol begitu cepat," tutur Van Gaal.
"Akan tetapi, setelah itu kami tampil sangat baik. Kami menciptakan banyak peluang dan beruntung mendapatkan penalti," kata pelatih asal Belanda itu melanjutkan.
Namun, permasalahan muncul kembali pada babak kedua. Setelah Chris Smalling membalikkan keadaan dan membawa timnya unggul, Manchester United seolah kehabisan bensim.
"Banyak pemain kelelahan lantaran menjalani sejumlah pertandingan tetapi kurang cukup istirahat. Mungkin kami hanya punya satu peluang pada babak kedua. Kami malah harus menjaga bola lebih baik," ujarnya.
Manchester United memang menjalani periode berat pertama pada musim ini. Sejak pekan ketiga September, mereka harus bermain 7 laga dalam tempo 22 hari.