News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Josuha Guilavogui Alami Retak Tulang Leher

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harian Super Ball edisi Senin (1/8/2016) halaman 6

TRIBUNNEWS.COM - Josuha Guilavogui, gelandang VfL Wolfsburg, mengalami retak pada tulang leher, akibat bertabrakan dengan pemain Sporting Lisbon, dalam laga persahabatan, Sabtu (30/7/2016) di Lisabon, Portugal.

Guilavogui masih sadar saat dia ditandu ke luar lapangan. Hanya saja dokter tim Wolfsburg tak mau ambil risiko, dan langsung melarikan pemain ini ke rumah sakit.

Hasil pemeriksaan dengan MRI menunjukkan ada retak pada tulang leher gelandang berusia 25 tahun ini.

Sebagaimana dilansir laman resmi Wolfsburg, cedera itu cukup serius, namun saat ini tak mengancam nyawa Guilavogui, sehingga dia bisa dipulangkan ke Jerman, dengan menggunakan penyangga leher.

"Kata dokter saya masih cukup beruntung dalam kondisi tidak beruntung ini," kata pemain berkebangsaan Prancis ini.

Kondisi terburuk dari retaknya tulang leher adalah kelumpuhan, yang pastinya akan membuat karier sepak bola Guilavogui tamat. Untungnya hal terburuk itu tak terjadi dalam kasus ini.

Mantan gelandang Saint Etienne ini tak menyalahkan pemain Sporting Lisbon yang bertabrakan dengannya, dan melihat kejadian ini sebagai nasib buruk yang kebetulan menimpanya.

"Yang penting saat ini adalah penanganan selanjutnya, dan proses penyembuhan berjalan positif, dan saya pulih seperti sedia kala. Saya sudah tidak sabar bergabung bersama tim," katanya.

Dengan cedera ini sudah pasti Guilavogui tak akan meninggalkan Wolfsburg dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Senin (1/8/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini