TRIBUNNEWS.COM - Inter Milan mengantongi tiga angka saat menjamu Chievo dalam lanjutan Serie A Italia musim ini di San Siro, Minggu (15/1/2017).
Dua gol telat pemain sayap Ivan Perisic dan penyerang pengganti Eder Martins menjadi berkah bagi Nerazzurri.
Pasukan Stefano Pioli mendulang kemenangan lewat skor 3-1.
Tuan rumah tampil gemilang terlebih performa pemain debutan Roberto Gagliardini yang mendapat dua kans dalam tempo 30 detik.
Tapi dari dua kesempatan itu tak ada yang menghasilkan gol.
Alih-alih mengejar gol pembuka, Inter Milan justru tertinggal setelah Sergio Pellissier berhasil mengelabui gawang Samir Handanovic.
Keunggulan Chievo pada menit ke- 34 bertahan hingga jeda babak pertama.
Di paruh kedua, Inter Milan sukses menyamakan kedudukan melalui sontekan penyerang Mauro Icardi meneruskan umpan silang Antonio Candreva menit ke-69.
Menjelang bubaran yakni menit ke-86 dan memasuki masa injury time, Inter Milan mengubah kedudukan jadi 3-1.
Ivan Perisic sukses menceploskan bola ke dalam gawang Sorrentino usai menerima umpan cerdik Icardi.
Lalu giliran aksi Eder Martins membungkus kemenangan Inter.