TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Arema FC akhirnya bisa bernafas lega karena ketiga pilar muda yang dipanggil seleksi Timnas Indonesia U-22 sudah bergabung dan ikut berlatih bersama tim.
Mereka adalah Hanif Sjahbandi, Nasir, dan Bagas Adi Nugroho. Mereka dipastikan bisa diturunkan untuk pertandingan babak 8 besar Piala Presiden 2017 di Stadion Manahan Solo Minggu (26/2/2017).
Hal tersebut disampaikan oleh Media Officer Arema FC Ovan Setiawan melalui pesan WhatsApp kepada SURYAMALANG.COM. Ia mengatakan bahwa ketiga pemain muda tersebut sudah ikut bergabung latihan dengan tim pada sesi uji coba lapangan.
"Mereka sudah ikut bergabung berlatih ringan saat sesi uji coba lapangan Stadion Manahan Solo Jumat malam (24/2/2017)," ujarnya.
Selain itu, Ia juga menjelaskan bahwa kemungkinan besar tiga pemain tersebut dimainkan saat pertandingan melawan Sriwijaya FC Minggu besok. Hal tersebut karena mereka bertiga merupakan pilihan utama saat babak penyisihan Piala Presiden di Stadion Kanjuruhan
"Kemungkinan besar besok mereka akan diturunkan, tidak ada masalah dengan kondisi fisik mereka," pungkasnya.
Dengan bisa dimainkannya tiga pemain pilar tersebut, maka Arema FC dipastikan akan tampil full team saat bersua Sriwijaya FC. Hal tersebut setelah padaa saat latihan terakhir Pelatih kepa Aji Santoso memastikan tidak ada satupun pemain Arema FC yang cedera.