TRIBUNNEWS.COM - Federasi sepak bola Asia, AFC, telah merilis drawing turnamen Liga Champions Asia dan Piala AFC 2019 beserta dengan nominal uang saku yang akan diterima para peserta.
Drawing Piala AFC 2019 dan Liga Champions Asia 2019diumumkan pada Kamis (22/11/2018).
Dua tim asal Indonesia akan menempati Grup G dan H Zona ASEAN Piala AFC 2019.
Tim juara Liga 1 2018 berhak mengikuti Kualifikasi Liga Champions Asia 2019, jika berhasil mereka berhak atas tiket ke fase grup turnamen tersebut.
Namun, jika tim tersebut gagal, satu tempat telah menanti di Grup G Zona ASEAN Piala AFC 2019 bersama Ceres Negros/Davad Aguilas dari Filipina, Becamex Binh Duong dari Vietnam, dan Shan United dari Myanmar.
(Baca Juga: Hasil Lengkap Drawing Piala AFC 2019, Siapa Saja Lawan Klub Indonesia?)
Jika tim juara Liga Indonesia menembus Liga Champions Asia 2019, posisinya di Grup G Piala AFC 2019 akan ditempati oleh tim peringkat ketiga Liga 1 2018.
Sementara tim runner-up Liga 1 2018 akan menempati Grup H Piala AFC 2019 bersama Home United (Singapura), Kaya FC (Filipina), dan Lao Toyota FC (Laos).