News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Lima Hal yang Bisa Dipelajari Seusai Arsenal Ditahan Imbang Norwich City, Dimanakah Nicolas Pepe?

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lima Hal yang Bisa Dipelajari Seusai Arsenal Ditahan Imbang Norwich City, Dimanakah Nicolas Pepe?

TRIBUNNEWS.COM - Arsenal kembali meraih hasil mengecewakan seusai ditahan imbang oleh Norwich City dalam laga lanjutan pekan ke-14 Liga Inggris 2019, Sabtu (1/12/2019) malam.

Pertandingan yang telah dilangsungkan di Carrow Road itu, laga antara Norwich City kontra Arsenal berakhir dengan skor 2-2.

Norwich City selaku tuan rumah memimpin dua kali lewat gol dari Teemu Pukki dan Todd Cantwell.

Hanya saja Arsenal yang diarsiteki oleh Freddie Ljungberg berhasil menyamakan kedudukan dua kali pula lewat brace dari Pierre-Emerick Aubameyang.

Hasil tersebut membuat Arsenal kini belum mampu meraih kemenangan dalam delapan laga terakhirnya di semua kompetisi.

Dilansir dari Squawka Football, berikut lima fakta menarik yang perlu kamu ketahui seusai Arsenal ditahan imbang oleh Norwich City:

1. Ketergantungan Arsenal pada Aubameyang

Dari 20 gol Arsenal di liga domestik musim ini, Pierre-Emerick Aubameyang telah mencetak 10 gol atau separuh dari gol tim Meriam London.

Peraih sepatu emas 2018/2019 tersebut mampu mencetak gol penyama kedudukan dalam laga melawan Norwich City lewat sepakan penalti.

Aubameyang kembali mencetak gol pada babak kedua sekaligus menyelamatkan Arsenal dari kekalahan.

Salah satu hikmah yang bisa diambil adalah Arsenal masih beruntung memiliki Aubameyang yang tetap tampil impresif sekalipun timnya sedang tertatih-tatih.

Namun, jika Arsenal terus bergantung kepadanya tentu itu bukanlah hal yang bagus bagi tim berjuluk Meriam London.

Begitulah pengaruh penting kehadiran Aubameyang bersama Arsenal dimana dia adalah sosok yang bisa diandalkan dan dipercaya dalam setiap pertandingan.

2. Temmu Pukki Pecah Telur

Temmu Pukii akhirnya kembali mencetak gol setelah dalam sembilan pertandingan terakhirnya sang pemain harus mengalami paceklik gol.

Penyerang asal Finlandia tersebut berhasil mengelabui David Luiz dan Skhodran Mustafi saat dirinya mencetak gol pembuka melawan Arsenal.

Gol tersebut akhirnya membuat Pukki mencetak gol kembali setelah dirinya terakhir kali mencetak gol saat melawan Manchester City pada bulan September lalu.

Satu gol yang dicetak Pukki tersebut membuat namanya menjadi salah satu pemain yang telah terlibat 10 gol di liga domestik.

Total kini, Teemuk Pukki telah mencetak 7 gol dan 3 assist hingga pekan ke-14 bersama Norwich City.

Tidak mengherankan jika Norwich mengalami kemunduran yang cukup signifikan jika Pukki sedang mengalami paceklik gol karena ia tumpuan utama.

Norwich City tentu sangat berharap penyerang andalannya tersebut mampu kembali tampil baik sebagaimana yang di tampilkan di awal musim.

3. Pembuktian Gagal dari Mustafi

Setelah tersingkir dibawah arahan Unai Emery, Mustafi kembali ke skuat utama dalam laga melawan Norwich City.

Penampilan perdananya bersama Arsenal sejak menit pertama menjadikannya kembali merasakan starting line up sejak Mei 2019.

Namun, harapan Mustafi untuk tampil gemilang dan membuktikan kualitasnya tidak berjalan dengan baik.

Hal ini dikarenakan ia menjadi salah satu penyebab kebobolan timnya, setelah bola sepakan Pukki mengenai dirinya dan berbelok arah.

Usahanya yang kurang gigih membuat dirinya gagal menampilkan performa terbaiknya dalam laga semalam.

4. Penampilan Gemilang Cantwell

Todd Cantwell kembali tampil gemilang melawan Arsenal, hal itu membuat dirinya menjadi salah satu pemain yang cukup disorot di awal musim ini.

Tak tanggung-tanggung Cantwell telah mencetak empat gol bersama Norwich City sejauh ini.

Empat gol itu dilesakkan oleh Cantwell masing-masing satu gol ke gawang Chelsea, Manchester City, Everton, dan Arsenal.

Penampilan impresifnya tersebut bahkan telah menjadi pusat perhatian para pecinta FPL untuk memasukan namanya ke skuat tim.

Cantwell juga mampu tampil hebat pada pekan lalu saat timnya mampu mengalahkan Everton di Goddison park.

Ia bahkan menjadi salah satu pencetak gol bagi Norwich City ke gawang Everton.

Teranyar, Cantwell mampu mencetak gol kembali saat melawan Arsenal melalui pergerakan yang ciamik.

Jika pemain berusia 21 tahun tersebut mampu tampil konsisten bukan tidak mungkin ia akan dipanggil oleh Gareth Southgate untuk membela timnas Inggris.

5. Nicolas Pepe Jadi Penghangat Bangku Cadangan

Ketika Arsenal mengeluarkan dana sebesar 72 juta poundsterling ke Lille untuk memboyong Nicola Pepe, justru sang pemain masih belum mampu membuktikan kualitasnya sejauh ini.

Bahkan dalam laga melawan Norwich City, Pepe hanya menjadi penghangat bangku cadangan.

Ia justru kalah dengan Bukayo Saka yang memainkan laga sebagai pemain penggantinya dimana saat itu Arsenal sedang mengejar gol kemenangan.

Hal itu tentu menjadi sebuah pertanyaan kapan Nicolas Pepe mampu membuktikan dirinya layak dihargai dengan banderol 72 juta poundsterling.

Ljungberg alih-alih memainkan Nicolas Pepe, justru dirinya lebih memilih Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli.

Hal itu tentu menjadikan fans Arsenal khawatir dengan kualitas Nicolas Pepe yang belum mampu beradaptasi dengan gaya sepak bola Arsenal.

Tentu saja, masih ada waktu bagi Pepe untuk membuktikan kualitas sebenarnya yang ia miliki dan membuat Arsenal tidak menyesal merekrut dirinya ke Stadion Emirates.

(Tribunnews/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini