Namun, pada masa injury time babak kedua tepatnya pada menit ke-92, sundulan kepala Sergio Ramos menyamakan kedudukan.
Pada menit ke-109, Real Madrid balik unggul melalui sundulan kepala Gareth Bale memanfaatkan umpan crossing Di Maria.
Pada menit ke- 118, Madrid memperbesar kemenangan melalui Marcelo.
Gol pelengkap kemenangan Madrid dihasilkan oleh pemain peraih Ballon d'Or 2014, Cristiano Ronaldo.
3. Cristiano Ronaldo (Portugal di Final Euro 2016)
Dilansir dari kompas.com, Cristiano Ronaldo hanya tampil 24 menit pada final Piala Eropa 2016 antara Perancis dan Portugal di Stade de France.
Ronaldo memimpin Seleccao - julukan tim nasional Portugal - pada final pertamanya sebagai kapten tim.
Namun, dia harus melupakan mimpinya untuk bisa tampil penuh. Pada menit ke-9, Ronaldo mendapatkan ganjalan dari Dimitri Payet.
Tidak pelanggaran memang, tetapi Ronaldo salah jatuh.
Ekspresi Ronaldo menunjukkan rasa nyeri.
Bahkan, mata pemain Real Madrid itu terlihat berkaca-kaca menahan tangis.
Dia sempat mendapatkan perawatan di sisi lapangan. Kemudian, Ronaldo kembali ke lapangan permainan.
Namun, pada akhirnya Ronaldo tak sanggup melanjutkan permainan.
Ia melambaikan tangan ke arah pelatih, meminta untuk diganti karena tak kuasa menahan cederanya.