TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir PSKC Cimahi harus mengakui keunggulan Persijap Jepara dengan skor 1-3 dalam partai Final Liga 3 2019 di Stadion Pakansari, Minggu (29/12/2019).
Tiga gol Elang Laut Jawa dicetak oleh Faldy Aldes, Risky Hidayat dan Zaynal Arifin.
Sedangkan Lakarr Sangkuriang memperkecil kedudukan lewat Dian Sasongko.
Jalannya Pertandingan
Persijap Jepara langsung mengambil alih serangan sejak awal babak pertama dimulai.
Ari Ridwan yang menempati posisi flank pada menit-menit awal merepotkan lini pertahanan PSKC.
Pergerakan berbahaya ditunjukan Nurdian pemain Persijap saat mecoba menusuk pertahanan PSKC.
Beruntung pemain belakang PSKC masih dapat mengantisipasinya.
Persijap mendapat kesempatan lewat tendangan bebas di menit 6.
Jainal Arifin yang mengeksekusinya gagal mengarahkan bola ke dalam kotak penalti.
Kini giliran PSKC melakukan penyerangan lewat tendangan bebas.
Tendangan yang dieksekusi pemain Laskar Sangkuriang masih dapat ditepis kiper lawan.
Memasuki menit 10 Elang Laut Jawa masih mendominasi permainnan.
Elang Laut Jawa mendapat peluang lewat Risky melalui sundulan namun masih dapat dimentahkan kiper lawan.
Pergerakan Risky meliuk-liuk d lini tengah merepotkan bek tengah Laskar Sangkuriang.
Fian Sofiyan pemain Elang Laut Jawa mencoba melakukan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti di menit 20.
Bola hasil tendangannya melambung tipis diatas gawang Laskar Sangkuriang.
Riskyy Hidayat kembali menjadi momok pertahanan Lasakr Sangkuriang lewat peluang sundulan yang masih menyamping.
Kini giliran Saiful prmain Laskar Sangkuriang melepaskan tendangan gantung yang mengarah ke gawang Persijap di menit 25.
Bola hasil tendangannya masih dapat ditangkap oleh kiper Elang Laut Jawa.
Pelatih Elang Laut Jawa di menit 27 melakukan kontra strategi dengan memasukan M Uropdana untuk menggantikan Ari Ridwan.
Secara permainan hingga menit 30 Persijap masih mendominasi.
Sedangkan PSKC lebih mengandalkan sersangan balik cepat.
Dian Sasongko pemain PSKC melakukan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti.
Bola hasil tendangannya masih melambung diatas gawang Elang Laut Jawa.
Terjadi kemelut di dalam kotak penalti Elang Laut Jawa pada menit 33 berawal dari peluang tendangan sepak pojok.
Namun para pemain Laskar Sangkuriang tidak dapat memanfaatkannya.
Faldi Aldes mendapat peluang emas di menit 37 setelah dapat memanfaatkan kesalahan bek PSKC.
Namun kiper PSKC berhasil maju dan menutup ruang tembaknya dan hanya berbuah sepak pojok yang tidak berbahaya.
Zaynal pemain Persija mendapat kartu kuning pertama dari wasit karena pelanggaran keras yang ia lakukan.
Risky mendapat peluang kesekian kalinya lewat tendangan spekulasi yang ia lakukan.
Kali ini di menit 38 Risky melepaskan tendangan mendatar yang keras dan menyulitkan kiper lawan hingga harus menepisnya.
Skor imbang tanpa gol bertahan hingga babak pertama usai.
Kedua tim saling silih bergantian menyerang di awal babak kedua.
Laskar Sangkuriang kini sudah berani tampil menyerang dan menghasilkan beberapa peluang.
Begitupula Persijap masih mencoba mendobrak kokohnya pertahanan Laskar Sangkuriang untuk mencuri gol pertama di laga ini.
Persijap hampir mencetak gol di menit 60 lewat Yoga Pratama yang mendapat bola muntah hasil tendangan sudut.
Bola hasil sepakannya masih lemah bagi kiper Laskar Sangkuriang.
Gol pembuka yang ditunggu Persijap akhirnya terjadi di menit 67 lewat Faldi Aldes.
Proses terjadinya gol berawal dari kerjasama dengan Nurdiansyah yang menyisir dari sayap dan berhasil melepaskan umpan akurat.
Umpan tersebut berhasil diterima Faldi Aldes dan langsung melepaskan tendangan diluar jangkauan kiper.
Skor sementara Persijap Jepara unggul 0-1.
Elang Laut Jawa masih bermain menyerang setelah mencetak gol pertamanay di laga ini.
Pemain Laskar Sangkuriang Bima Reksa melakukan handsball di dalam kotak penalti pada menit 69.
Risky Hidayat yang melaju sebagai eksekutor penalti dapat menuntaskan tugasnya sebagai algojo dan berhasil memperlebar skor menjadi 0-2 di menit 70.
Persijap kembali memperbesar keunggulan di menit 73 lewat Zaynal Arifin.
Proses terjadinya gol berawal dari kerjasama antara Chaniago dan Zaynal yang dilakukan di dalam kotak penalti.
Skor sementara Persijap Jepara unggul telak 0-3 atas PSKC Cimahi.
Dian Sasongko pemain PSKC berhasil memperkecil kedudukan lewat Dian Sasongko di menit 78.
Skor 1-3 bertahan hingga babak kedua usai.
(Tribunnews/Ipunk)