TRIBUNNEWS.COM - Eks pemain belakang Manchester United, Jaap Stam, memberikan sebuah peringatan kepada bek Juventus, Matthijs De Ligt.
Tahun lalu Manchester United menjadikan De Ligt sebagai salah satu target utama di bursa transfer.
Namun tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu kalah bersaing dengan Juventus, yang berhasil mendapatkan tanda tangannya.
Baca Juga: Bruno Fernandes Cerita Skenario Gol Cantik Martial ke Gawang Manchester City
Kali ini, Manchester United kabarnya siap mengajukan tawaran lain untuk bisa memboyong De Light ke Old Trafford sebagai tandem Harry Maguire di lini belakang.
Menanggapi kabar tersebut, Stam angkat bicara. Menurutnya, De Ligt harus bertahan dan berjuang mendapatkan tempat utama di Juventus.