News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Liverpool Juara Liga Inggris, Para Liverpudlian Padati Kota dan Penuhi Stadion Anfield

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Fans merayakan Liverpool memenangkan gelar Liga Premier di luar stadion Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 25 Juni 2020, menyusul kemenangan 2-1 Chelsea atas Manchester City. Liverpool dimahkotai juara Liga Premier tanpa menendang bola pada hari Kamis ketika kemenangan 2-1 Chelsea atas Manchester City mengakhiri 30 tahun menunggu The Reds untuk memenangkan gelar Inggris. Pasukan Jurgen Klopp memastikan gelar liga ke-19 untuk klub dengan rekor tujuh pertandingan tersisa setelah kekalahan City membuat mereka terpaut 23 poin dari Liverpool di puncak klasemen. Paul ELLIS / AFP

"Hal itu membuat saya semakin bahagia dari saya yang sudah sangat bahagia di momen tersebut," pungkasnya.

Kepastian gelar juara Liverpool sendiri terjadi setelah Chelsea menekuk sang juara bertahan, Manchester City dengan skor tipis 2-1.

Gol dari Christian Pulisic dan Willian menjadi penentu kemenangan Chelsea unggul atas Manchester City.

Sementara, gol hiburan dari Manchester City dicetak oleh Kevin de Bruyne lewat tendangan bebas.

Kekalahan tersebut secara tidak langsung membuat Manchester City sudah tidak bisa mengejar Liverpool yang berada di puncak klasemen.

Liverpool saat ini menjadi pemuncak klasemen dengan koleksi 86 poin dari 31 laga yang telah dilakoni.

Jarak poin Liverpool dengan Manchester City sendiri adalah 23 poin.

Baca: Thiago Alcantara Berpeluang Tinggalkan Bayern Munchen, Liverpool Siapkan Tawaran

Baca: Tiga Hitung-hitungan Liverpool Juara Liga Inggris 2019-2020

Dengan kompetisi Liga Inggris yang tinggal menyisakan 7 laga lagi, mustahil bagi Manchester City untuk mengejar ketertinggalan tersebut.

Alhasil Liverpool secara resmi bisa ditetapkan sebagai juara Liga Inggris musim ini.

Sebuah gelar yang sangat dirindukan oleh para penggemar Liverpool selama kurang lebih 30 tahun lamanya.

Klasemen Sementara Liga Inggris

Klasemen oleh SofaScore LiveScore
//

(Tribunnews/Haikal)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini