News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Chelsea vs Sevilla, Liga Champions, Tugas Berat Lampard Benahi Pertahanan The Blues

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Chelsea, Frank Lampard (tengah) bereaksi saat peluit akhir pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Chelsea dan Crystal Palace di Stamford Bridge di London pada 3 Oktober 2020.

Hal itu membuat Kepa Arrizabalaga kemungkinan akan kembali mengisi posisi starter, meskipun ia tampil cukup buruk melawan Southampton.

Beruntung, Thiago Silva berpeluang untuk kembali memainkan peran sentralnya di lini belakang Chelsea.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Ferencvaros, Liga Champions, Panggung Seorang Lionel Messi

Baca juga: Jadi Pecundang Laga Derby Milan, Inter Milan Haram Terpeleset di Laga Pembuka Liga Champions

Thiago Silva berpeluang akan berduet dengan Kurt Zouma sebagai palang pintu pertahanan.

Sementara, posisi fullback kemungkinan dipercayakan kepada Reece James dan Ben Chilwell.

Menyikapi laga tersebut, Lampard yakin pasukannya yang dihuni banyak pemain muda bisa tampil sesuai ekspetasi yang ia berikan.

"Ini adalah kompetisi yang bagus untuk anda belajar karena anda akan bermain melawan tim terbaik Eropa dan kami memainkan permainan terbaik musim lalu di Bayern Munchen," ujar Lampard dilansir laman resmi Chelsea.

"Itu akan menunjukkan kepada anda kualitas yang dihadapi dalam ajang Liga Champions, kami dapat belajar dari pengalaman yang telah lalu,".

Pelatih kepala Chelsea Inggris Frank Lampard (kanan) memukul kiper Spanyol Chelsea Kepa Arrizabalaga setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Brighton dan Hove Albion dan Chelsea di Stadion American Express Community di Brighton, Inggris selatan pada 14 September 2020.RICHARD HEATHCOTE / POOL / AFP (RICHARD HEATHCOTE / POOL / AFP)

Lebih lanjut, Lampard mengakui Sevilla akan menjadi lawan yang cukup bagus bagi timnya yang sedang berusaha menemukan jalan konsistensinya.

Pelatih berdarah Inggris itu menekankan agar pemainnya terus menjaga konsentrasi, fokus dan disiplin jelang pertemuan melawan wakil Spanyol tersebut.

"Saya terus berbicara tentang pekerjaan kami dan bagaimana sesuatu membutuhkan waktu," jujur Lampard.

"Kami bermain dengan para pemain baru dan sangat wajar jika ada momen dimana saya berbicara tentang manajemen permainan,".

"Itu hal yang harus dikerjakan seiring waktu, itu adalah pelajaran yang bisa dipelajari tepat waktu," tutupnya.

Pertandingan Chelsea melawan Sevilla juga dapat anda saksikan melalui tayangan Vidio.com, Rabu (21/10/2020) pukul 02.00 WIB.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini