Satu lagi rekor dicetak Lionel Messi.
Satu golnya ke gawang Juventus saat Barcelona bertandang ke Allianz Stadium Rabu (28/10/2020), membuat Lionel Messi mengukuhkan diri sebagai raja gol di fase grup Liga Champions.
Pemain lain minggir!
Baca juga: Video Operan Ajaib Jarak Jauh Lionel Messi Berujung Gol Menukik Barcelona ke Gawang Juventus
Satu gol dari Lionel Messi berujung pada kemenangan 2-0 Barcelona atas Juventus dalam matchday kedua Grup G Liga Champions 2020-2021.
Pemain berujulukan La Pulga itu mengukir namanya di papan skor pada menit ke-90 lewat penalti.
Baca juga: Turut Singgung Messi dan Ronaldo, Barcelona dan Juventus Saling Serang di Media Sosial
Menghitung torehan ke gawang Bianconeri, sang superstar kini mengantongi 70 gol di fase grup kompetisi tertinggi antarklub Eropa.
Tak ada pemain yang lebih subur dari Messi di babak serupa.
Messi membutuhkan 74 penampilan untuk mencapai status sebagai raja gol fase grup Liga Champions.
Tak heran jika beragam pujian menghampiri Messi.
"Messi adalah seorang pesulap. Dia merupakan Harry Potter di dunia sepak bola dan ketika dirinya berhenti bermain, saya tak akan menonton televisi lagi," kata eks striker Juventus, Christian Vieri.
Jika ditotal, baik di penyisihan grup atau knock-out, Messi telah mengukir 117 gol untuk Barcelona dari 145 penampilan.
Messi masih harus menempuh jalan panjang untuk menggeser posisi Cristiano Ronaldo sebagai top scorer sepanjang masa Liga Champions.
CR7 punya koleksi 130 gol dari 170 penampilan bareng Manchester United, Real Madrid, dan sekarang Juventus.
Hapus Tren Buruk
Lionel Messi menyudahi dua tren buruk sekaligus setelah membantu Barcelona mengalahkan Juventus dalam matchday kedua Grup G Liga Champions 2020-2021.
Bertandang ke Allianz Stadium, Rabu (28/10/2020), Barcelona sukses menuntaskan perlawanan Juventus dengan skor 2-0.
Lionel Messi turut menyumbang gol pada masa injury time yang lahir lewat eksekusi penalti.
Hasil positif tersebut membuat Messi menyudahi dua 'kutukan' di kandang Bianconeri.
Ini menjadi kali pertama sang superstar bikin gol dan meraih kemenangan di rumah Si Nyonya Tua.
Baca Juga: Pelatih Ungkap Khabib Nurmagomedov Kemungkinan Bisa Balik ke UFC
Sebelumnya dia dua kali melawat ke Turin dengan hasil satu kekalahan, sekali imbang, dan tanpa gol.
Kedatangan perdana Messi ke markas Juventus terjadi pada leg pertama perempat final Liga Champions 2016-2017.
Saat itu, Barcelona pulang dengan membawa kekalahan telak 0-3.
Baca Juga: Lee Chong Wei Minta Para Atlet Saling Membantu pada Masa Sulit
Musim berikutnya di kompetisi serupa, dalam partai penyisihan grup, Barcelona-nya Messi ditahan imbang 0-0.
Jika dihitung secara total, Messi enam kali bersua Juventus di panggung Eropa.
Hasilnya adalah Si Kutu mencatatkan tiga kemenangan, dua hasil seri, dan satu kekalahan.
Musim berikutnya di kompetisi serupa, dalam partai penyisihan grup, Barcelona-nya Messi ditahan imbang 0-0.
Jika dihitung secara total, Messi enam kali bersua Juventus di panggung Eropa.
Hasilnya adalah Si Kutu mencatatkan tiga kemenangan, dua hasil seri, dan satu kekalahan.