Sedangkan untuk Rafel Leao sendiri juga memiliki progres yang sama dengan Zlatan Ibrahimovic.
Rafel Leao juga belum bisa diturunkan meskipun pemulihan cederanya berjalan sesuai yang diprakirakan.
Penyerang Timnas Portugal U21 itu mengalami cedera paha saat menunaikan tugas negaranya.
Sedangkan kabar baik datang menghampiri AC Milan untuk Saelemaekers.
Winger 21 tahun itu dikabarkan paling memungkinkan untuk diturunkan saat laga akhir pekan ini.
Pemain asal Belgia itu sebelumnya mengalami cedera yang membuatnya absen di laga AC Milan melawan Lille.
Namun kabar terbaru menyebutkan saingan Samu castillejo dapat bermain sejak awal laga kala menjamu La Viola.
Baca juga: Ketika Legenda AC Milan Ejek Arturo Vidal sebagai Titik Lemah Permainan Inter Milan
Baca juga: AC Milan Segera Kedatangan Wajah Baru untuk Posisi Winger, Durasi Kontrak Empat Tahun
Cedera Alexis Saelemaekers memang tak separah yang dialami oleh Leao maupun Ibrahimovic.
Winger kanan andalan AC Milan itu memiliki kendala pada pergelangan kakinya yang kesleo.
Terlepas dari situasi ketiga pemainnya tersebut, Pioli diprediksi akan tampil full tim dalam menjamu klub asal Florence itu.
Pemain seperti Brahim Diaz, Hakan Calhanoglu hingga Ante Rebic bisa tampil sejak menit awal.
Sedangkan dari kubu tim tamu, mereka dapat mengandalkan Dusan Vlahovic maupun Ribery untuk sektor penyerangan.
(Tribunnews.com/Giri)