Usaha anak asuhan Mikel Arteta membuahkan hasil di menit ke-31.
Alexander Lacazette mencetak gol melalui sundulan kepala yang diarahkan ke sudut kanan gawang City.
Striker asal Prancis ini menyambut umpan Martinelli yang merangsek di sisi kanan pertahanan The Citizen.
Kedudukan sama kuat 1-1 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, peruntungan lebih memihak kepada Manchester City.
Menit ke-54, Manchester City mendapatkan hadiah tendangan bebas tipis di luar kotak penalti Arsenal.
Riyad Mahrez kemudian mengambil tendangan bebas itu, dan mampu mengonversinya dengan baik.
Gol Mahrez ini juga ada andil dari Runarsson yang tak bisa menangkap sepakan bebas mantan pemain Leicester City itu dengan baik.
Skor 1-2 dan Arsenal semakin terdesak.
Bukannya menyamakan kedudukan, Arsenal malah kebobolan dua gol lagi.
Phil Foden mencetak gol ketiga The Citizens di pertandingan ini di menit ke-59 memanfaatkan umpan Fernandinho.
Namun, jika menilik tayangan ulang, tak ayal perdebatan bakal muncul lantaran posisi Foden yang sudah sedikit offside.
Gol terakhir di pertandingan ini tercipta di menit ke-73 melalui usaha Aymeric Laporte.
Pemain asal Prancis ini melesakkan bola ke gawang Runarsson melalui sundulan kepala menyambut umpan krosing manis Phil Foden.
Setelah gol Laporte ini, kedua tim gagal menambah skor, dan Manchester City mampu mempertahankan diri dari gempuran Arsenal.
Peluit akhir pertandingan pun dibunyikan, Manchester City melaju ke babak semifinal Carabao Cup.
(Tribunnews.com/Guruh)