News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Wolverhampton vs Tottenham: Jose Mourinho Dibayangi Ancaman Rekor Terburuk

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Portugis Tottenham Jose Mourinho memberi isyarat selama pertandingan sepak bola Liga Eropa UEFA Grup J leg pertama antara Royal Antwerp FC dan Tottenham Hotspur FC di Bosuilstadion di Antwerp pada 29 Oktober 2020. JOHN THYS / AFP

“Sangat sulit untuk merangkai laju yang konsisten di liga ini. Setiap pertandingan sangat sulit,” ujar Mourinho di Sky Sports.

“Kami dalam periode harus bertanding beruntun melawan tim yang dianggap enam besar. Sekarang orang-orang bisa bilang Anda akan menghadapi jadwal pertandingan yang lebih mudah? Apanya yang lebih mudah? Tandang ke Wolves, melawan Fulham, dan Aston Villa? Itu tidak lebih mudah,” kata Mourinho.

Wolves memang tak pantas dipandang enteng. Skuat asuhan Nuno Espirito Santo ini sewaktu-waktu bisa tampil mengejutkan.

Dua tim London, Chelsea, dan Arsenal pernah jadi korban keganasan Wolves musim ini.

Absennya sang mesin gol, Raul Jimenez yang patah tulang tengkorak belakang, memang membuat ketajaman Wolves berkurang. Tapi, kini mereka sudah menemukan pengganti yang ketajamannya cukup diandalkan: Pedro Neto.

Winger asal Portugal berusia 20 tahun ini sudah terlibat dalam enam gol musim ini.

Fakta ini pun harus diwaspadai benar: sejak kembali ke Liga Primer pada 2018, Wolves menang 17 kali dari 19 laga kandang Liga Primer saat mereka mencetak gol pertama.

Dengan demikian, Spurs wajib tak ketinggalan terlebih dulu agar tak jadi korban ke-18 Wolves di Molineux.

Untuk laga ini, Mourinho kehilangan Japhet Tanganga yang bahunya bermasalah. Giovani Lo Celso juga tidak akan tersedia karena masalah paha yang dialami saat melawan Leicester.

Sedang kondisi Gareth Bale juga meragukan, setelah mengalami cedera betis di paruh pertama pertandingan melawan Stoke.

Tidak diharapkan akan ada kejutan di tim tamu XI, dengan Harry Kane, Son Heung-min dan Steven Bergwijn kemungkinan akan tampil di posisi menyerang, sementara Tanguy Ndombele seperti biasa akan beroperasi di belakang striker. (Tribunnews/den)

Liga Primer Inggris
Pekan ke-15
Stadion Molineux, West Midlands
Senin (28/12) dini hari

Wolverhampton 3-4-1-2
Patricio; Boly, Coady, Saiss; Semedo, Moutinho, Neves, Ait-Nouri; Podence; Silva, Neto

Tottenham Hotspur 4-2-3-1
Lloris; Aurier, Alderweireld, Dier, Reguilon; Sissoko, Hojbjerg; Bergwijn, Ndombele, Son; Kane

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini