TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman menyoroti dua pemainnya, Ousmane Dembele dan Frenkie de Jong terkait kontribusi kepada Blaugrana musim ini.
Barcelona sendiri tengah menikmati periode apik permainan mereka di kancah Liga Spanyol.
Hal itu berimbas pada posisi Blaugrana, julukan Barcelona, di papan klasemen sementara Liga Spanyol.
Baca juga: Tiga Faktor yang Bikin Lionel Messi Kembali Bahagia di Barcelona
Tim asuhan Ronald Koeman itu kini bertengger di peringkat keempat klasemen sementara Liga Spanyol.
Dan secara perlahan mendekati duo Madrid yang menguasai peringkat pertama dan kedua.
Performa moncer Lionel Messi dkk di Liga Spanyol tak lepas dari pengamatan Ronald Koeman begitu saja.
Barcelona tampil apik secara kolektif, tetapi pelatih asal Belanda itu memandang ada dua sosok yang perlu mendapat sorotan lebih.
Nama Ousmane Dembele disinggung Koeman untuk meningkatkan kontribusinya bagi Blaugrana.
Pemain asal Prancis itu lebih sering menghabiskan waktu di meja perawatan.
Ketimbang meliak-liuk di atas lapangan membela panji Barcelona.
Untuk itu, mantan arsitek Timnas Belanda itu meminta Dembele lebih memperhatikan ketahanan fisiknya.
"Ousmane berada di klub ini dalam jangka waktu yang lama, dan dia mengalami banyak ketidakberuntungan dengan cedera," ungkap Ronald Koeman dikutip dari laman Marca.
"Sulit baginya untuk tampil di level permainan terbaik."
Baca juga: Hak-Hak Khusus Lionel Messi di Barcelona, Termasuk Tak Boleh Ditekel Saat Latihan
"Saya berharap dia memiliki kondisi fisik yang prima dalam jangka waku lama, dia berlatih dengan baik dan gembira," sambungnya.