TRIBUNNEWS.COM - Ambisi Liverpool untuk bisa mempertahankan gelar juara Liga Inggris musim ini tampaknya akan mendapatkan tantangan berat dari duo tim asal Manchester.
Performa impresif yang sejauh ini ditunjukkan duo Manchester justru berkebalikan dengan Liverpool.
Liverpool tercatat belum mampu mendulang kemenangan dalam empat laga terakhir di Liga Inggris.
Rentetan hasil kurang mengesankan itu membuat posisi Liverpool harus melorot ke posisi keempat di tangga klasemen.
Tim asuhan Jurgen Klopp harus rela digeser posisinya oleh duo Manchester dan Leicester City dari puncak klasemen.
Baca juga: Liga Inggris Arsenal vs Newcastle, 3 Faktor Titik Balik The Gunners ke Jalur Kemenangan
Baca juga: Hasil Liga Inggris: Frank Lampard Puji Penampilan Mason Mount Usai Jadi Bintang Kemenangan Chelsea
Kini, Liverpool harus rela turun ke posisi keempat dengan koleksi 34 poin dari 18 laga yang telah dilakoni.
The Reds terpaut tiga angka dari Manchester United selaku pemuncak klasemen.
Mereka juga berselisih kurang lebih satu poin dari Manchester City dan Leicester City yang secara berurutan menempati posisi kedua serta ketiga.
Dengan persaingan yang semakin ketat tentu Liverpool harus kembali menemukan performa terbaiknya.
Catatan tiga laga tanpa bisa membobol gawang lawan tentu menjadi warning tersendiri bagi Jurgen Klopp dalam menuntaskan misi besarnya musim ini.
Ketika Liverpool harus terseok-seok dalam beberapa laga terakhirnya di kompetisi Liga Inggris.
Duo Manchester justru terlihat semakin impresif performanya di atas lapangan.
Semisal, Manchester United yang sejauh ini masih belum terkalahkan dalam laga tandang musim ini.
Torehan tujuh kemenangan dan dua hasil imbang mewarnai perjalanan Manchester United dalam laga tandang musim ini.