TRIBUNNEWS.COM - Keangkeran Stadion Anfield akhirnya musnah setelah Burnley berhasil mengalahkan Liverpool dalam laga lanjutan Liga Inggris, Jumat (22/1/2021) dinihari tadi.
Berlangsung di Stadion Anfield, Liverpool harus mengakui keunggulan Burnley dengan skor satu gol tanpa balas.
Gol penalti Barnes menjadi dalang utama kekalahan Liverpool dalam laga kali ini, The Reds akhirnya harus menelan kekalahan ketiga musim ini.
Baca juga: Ronaldo Resmi Jadi Manusia Tertajam di Bumi, Terkuak Fakta-fakta Mengerikan di Balik Rekor 760 Gol
Baca juga: LENGKAP JADWAL, Klasemen Liga Italia Terbaru dan Top Skor Serie A - AC Milan atau Inter di Puncak
Yang lebih menyakitkan adalah kekalahan yang diderita Liverpool harus terjadi di Stadion Anfield, markas kebangaan pasukan Jurgen Klopp.
Kekalahan ini terasa menyesakan mengingat sudah sejak April 2017 lamanya tidak ada satu pun tim yang mampu mengalahkan Liverpool di Stadion Anfield.
Setelah 68 laga tak terkalahkan di kandang akhirnya rekor itu buyar di tangan Burnley asuhan Sean Dyche.
Jalannya Pertandingan Liverpool vs Burnley
Liverpool yang bermain tanpa Salah dan Firmino sejak menit awal mengandalkan Shaqiri dan Mane dalam urusan menyerang pada awal laga kali ini.
Shaqiri mencoba menciptakan peluang dengan melepaskan umpan silang.
Bola umpan Shaqiri sebenarnya mampu mengarah kepada Fabinho namun pemain Brasil itu kurang sigap dalam menyambut bola tersebut.
Kubu tim tamu masih harus dipaksa meladeni serangan Liverpool yang cukup agresif pada lima menit pembuka.
Burnley mendapatkan peluang pertamanya setelah Barney lolos dari jebakan offside tim tuan rumah.
Hanya saja keputusan yang terlalu lama diambil Barnes membuat lini pertahanan Liverpool bisa leih cepat turun guna mencegah ancaman tersebut.
Saling jual beli serangan mewarnai laga kali ini, Burnley mencoba lebih bersabar dalam membangun serangan.