TRIBUNNEWS.COM - Mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo terpilih masuk dalam susunan pemain Porto vs Juventus.
Cristiano Ronaldo bakal didampingi oleh Dejan Kulusevski yang turut manghiasi daftar susunan pemain Porto vs Juventus.
Pertandingan Porto vs Juventus sesaat lagi akan digelar di Estadio do Dragao, Portugal, Kamis (18/2/2021).
Baca juga: Live Streaming TV Online SCTV, Porto vs Juventus, Liga Champions, Akses Link di Sini
Baca juga: Nonton Live Streaming Porto vs Juventus, Cristiano Ronaldo Kembali Beraksi di UCL, Live SCTV
Kedua pelatih menurunkan skuat terbaiknya untuk menyambut laga Liga Champions Porto vs Juventus.
Bertindak sebagai tim tamu, pelatih Juventus Andrea Pirlo menjadikan Szczesny sebagai penjaga gawang utama Bianconeri di pertandingan ini.
Ia akan mendapat perlindungan dari empat bek yang berdiri di depannya, yaitu Danilo, De Ligt, Chiellini, dan Alex Sandro.
Pirlo kali empat pilar untuk mengawal lini tengah Juventus.
Chiesa, Bentancur, Rabiot, dan McKennie bakal membanting tulang berduel dengan pemain FC Porto.
Sementara itu, posisi juru gedor dipercayakan kepada Cristiano Ronaldo dan Dejan Klusevski.
Kerja sama keduanya diharapkan bisa membuat Juventus mencetak gol di pertandingan tandang ini.
Sementara itu, FC Porto bakal mengandalkan pengalaman dari Pepe untuk mengkoordinir lini pertahanan.
Marega akan menjadi tumpuan wakil Portugal untuk mengancam lini belakang Juventus yang dihuni nama-nama beken.
Kabar Tim
Cristiano Ronaldo bertekad melanjutkan sukses di ajang Liga Champions.
Sosok pemain yang dikenal dengan sebutan CR 7 itu akan kembali menjadi tumpuan utama Juventus untuk bisa mengakhiri penantian meraih gelar juara Liga Champions.
Semenjak bergabung dengan Juventus, Cristiano Ronaldo masih belum bisa membawa timnya tersebut melangkah lebih jauh dalam gelaran Liga Champions.
Juventus harus terhenti langkahnya pada babak perempat final Liga Champions secara beruntun dalam dua tahun terakhir alias sejak diperkuat Cristiano Ronaldo.
Kondisi itu tentu menjadi pelajaran penting bagi Juventus dan Cristiano Ronaldo agar bisa memperbaiki catatan tersebut pada musim ini.
Cristiano Ronaldo pun mengungkapkan ambisi besarnya untuk bisa membawa Juventus melesat ke partai puncak Liga Champions musim ini.
Ia tak ingin kegagalan Juventus dalam mengarungi kompetisi Liga Champions dalam dua tahun terakhir akan terulang kembali pada musim ini.
Baca juga: LINK Live Streaming Porto vs Juventus, Penerus Ibrahimovic Duet dengan Ronaldo, Morata Cadangan
Sebelum laga ini, dengan penuh percaya diri, Cristiano Ronaldo menyebut dirinya akan berjuang secara penuh untuk bisa membawa Juventus melaju sampai final Liga Champions musim ini.
"Besok kami memiliki laga yang sangat penting melawan tim yang sangat kuat," tulis Cristiano Ronaldo melalui instagram pribadinya, @cristiano.
"Saya hanya bisa berharap bahwa ini awal dari perjalanan panjang yang ingin kami tempuh hingga final,".
"Menghormati lawan, ambisi meraih kemenangan dan 100 persen fokus pada tujuan kami, ayo berjuang teman-teman," tukasnya menambahkan.
Pria asal Portugal itu sejauh ini telah terlibat dalam 26 gol bersama Juventus.
Rinciannya Cristiano Ronaldo telah mengoleksi 23 gol dan 3 assist dari 26 laga yang telah dilakoni.
Khusus di Liga Champions, Cristiano Ronaldo telah menyumbangkan empat gol dan satu assist musim ini.
Baca juga: Ronaldo, Ibra, dan Lukaku Lewat! Ini Striker dengan Efektivitas Gol Paling Ganas di Liga Italia
Baca juga: Alasan Inter Milan Bisa Menangi Perebutan Gelar Scudetto Ketimbang Juventus & AC Milan
Koleksi gol Cristiano Ronaldo berpeluang bertambah ketika Juventus akan melakoni laga tandang melawan Porto.
Sepanjang kariernya melawan Porto, Cristiano Ronaldo telah tampil dalam enam pertandingan.
Empat laga diantaranya dilakoni oleh Cristiano Ronaldo kala masih berseragam Manchester United.
Dan salah satu gol terbaik yang pernah dilahirkan oleh Cristiano Ronaldo terjadi ketika melawan Porto, 2009 silam.
Gol tunggal lewat sepakan jarak jauh yang dicetak Cristiano Ronaldo menjadi salah satu gol ikonik yang dikenang sampai dengan saat ini.
Momen gol brilian yang pernah dicetak oleh Cristiano Ronaldo itulah yang diharapkan bisa kembali terulang dalam laga nanti.
Pertandingan antara Juventus melawan Porto dapat anda saksikan melalui tayangan SCTV, Kamis (18/2/2021) pukul 03.00 WIB.
Link Live Streaming Porto vs Juventus:
Susunan Pemain Porto: Marchesin, Manafa, Mbemba, Pepe, Zaidu, Sergio Oliveira, Otavio, Uribe, Tecatito, Taremi, Marega
Susunan Pemain Juventus: Szczesny, Danilo, De Ligt, Chiellini, Alex Sandro, Chiesa, Bentancur, Rabiot, McKennie, Kulusevski, Ronaldo
(Tribunnews.com/Guruh,Dwi Setiawan)