News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini: MU vs AC Milan, Olympiakos vs Arsenal, Link SCTV di Sini

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jadwal pertandingan bola malam ini dari Liga Eropa live SCTV, Jumat (12/3/2021) dini hari.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal pertandingan bola malam ini yang menyajikan sejumlah laga menarik dari Liga Eropa leg pertama babak 16 besar, Jumat (12/3/2021) dini hari WIB.

Laga sarat gengsi babak 16 besar Liga Eropa akan terhampar big match Manchester United vs AC Milan di Stadion Old Trafford, pukul 00.55 WIB, live SCTV.

Sedangkan klub Liga Inggris lainnya, Arsenal akan melakoni laga tandang ke Yunani untuk menantang Olympiakos.

Duel Olympiakos vs Arsenal akan tersaji di Stadion Karaiskakis, kick off pukul 03.00 WIB, live Vidio premier dan SCTV.

Baca juga: Prediksi Skor Olympiakos vs Arsenal, Liga Eropa, Misi Balas Dendam Armada The Gunners

Baca juga: JADWAL Live Streaming Liga Eropa di SCTV, Manchester United vs AC Milan, Olympiakos vs Arsenal

Pada pertandingan bola malam ini, jelas sorotan utama ditujukan pada pertandingan Manchester United vs AC Milan.

AC Milan yang bertindak sebagai tim tamu dipastikan tanpa sejumlah pemain pilar mereka.

Sebut saja Zlatan Ibrahimovic, Hakan Calhanoglu, Mario Mandzukic hingga Ismael Bennacer yang mengalami cedera.

Petaka tak sampai di situ menerpa Rossoneri.

Tim besutan Stefano Pioli itu juga diprakirakan tanpa pemain andalan lainnya.

Dari lini penyerangan, nama Ante Rebic berpotensi absen dalam laga tandang Rossoneri.

Sedangkan dari lini pertahanan, Alessio Romagnoli dan Theo Hernandez juga berpeluang untuk mengikuti jejak Zlatan Ibrahimovic.

Gelandang AC Milan asal Bosnia, Rade Krunic (ketiga dari kiri), melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Hellas Verona dan AC Milan yang dimainkan secara tertutup di Stadion Marcantonio Bentegodi di Verona pada 7 Maret 2021. MARCO BERTORELLO / AFP (MARCO BERTORELLO / AFP)

Baik Romagnoli, Theo Hernandez, maupun Ante Rebic dikabarkan belum mengikuti latihan jelang keberangkatan mereka ke Inggris.

Kabarnya keberangkatan AC Milan ke Inggris pukul 2 siang waktu setempat.

Kondisi ini jelas menguatkan dugaan bahwa tiga pemain andalan Pioli itu juga akan diistirahatkan oleh Stefano Pioli.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini