TRIBUNNEWS.COM - Empat klub di Grup D Piala Menpora 2021 telah menyelesaikan laga keduanya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (29/3/2021).
Pada hari ini, laga penyisihan Grup D dibuka dengan duel Bali United vs Persiraja Banda Aceh.
Pertandingan tersebut sejatinya bisa menjadi penentu untuk Persiraja guna pastikan diri untuk lolos ke babak selanjutnya.
Baca juga: Hal Menarik Saat Persib Buat Persita Gugur di Piala Menpora: Ezra Cetak Gol, Peran Baru Wander Luiz
Seperti yang diketahui, sebelum bertemu Bali United, Persiraja menempati peringkat pertama dengan poin tiga.
Jika kembali raih kemenangan tentu akan membuat Persiraja kumpulkan poin enam dan sudah tak bisa dikejar tim lain.
Baca juga: Geliat Klub Kaesang dan Raffi Ahmad di Bursa Transfer Liga 2, Nama Dua Veteran Timnas Mencuat
Tetapi sayang, di pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo itu, Persiraja harus menelan kekalahan.
Tepatnya, Persiraja ditundukan Bali United dengan skor 2-0.
Dua gol Bali United dicetak oleh Ilija Spasojevic (11') dan Rizky Pellu (19').
Dengan hasil tersebut, Bali United menggeser posisi Persiraja di puncak klasemen dengan empat poin.
Baca Juga: Teco Senang Bali United Petik 3 Poin Perdana di Piala Menpora
Tiga jam setelahnya, Grup D Piala Menpora 2021 memainkan laga keduanya.
Kali ini ada Persib Bandung vs Persita Tangerang.
Butuh kemenangan untuk tetap memiliki asa buat lolos menjadikan Persib tampil menyerang sejak awal pertandingan.
Hasilnya pun cukup bagus.