Pelatih PSM Syamsuddin Batola memastikan akan menambah pemain posisi tersebut.
“Itu akan pasti ada (penambahan bek tengah),” ungkap Syamsuddin Batola dikutip dari laman Tribun Timur.
"Memang di situ posisi center bek sama striker yang kita tunggu-tunggu siapa yang akan datang," sambungnya.
Syamsuddin pun belum memastikan apakah pemain posisi bek tengah yang akan didatangkan itu lokal atau asing.
“Nanti kita lihat,” ujar Syamsuddin Batola.
“Karena kalian tahu regulasi kalau liga harus pemain asing sekian, mudah-mudahan tertutupi semua,” lanjutnya.
Sementara itu Erwin Gutawa mengaku tak gentar meski PSM Makassar datangkan stopper baru.
Ia juga tak ambil pusing jika tim kebanggaan warga Makassar ini akan menambah bek yang berstatus sebagai pemain asing.
Erwin Gutawa berharap pemain yang datang bisa menambah kekuatan armada Juku Eja.
"Siapa yang terbaik, tentunya itu yang akan dimainkan oleh pelatih," ucapnya.
Berita terkait Liga 1 lainnya
(Tribunnews.com/Guruh) (Tribun Timur/Alfian)