Southgate diyakini akan memasang Kyle Walker sebagai fullback utama di formasi Inggris.
Jika formasi yang digunakan Southgate berbasis tiga bek maka secara tidak langsung antara Kieran Trippier atau Reece James akan mengisi plot wingback kanan nantinya.
Kualitas dan pengalaman yang dihadirkan para pemain bek kanan Inggris diharapkan bisa mematahkan serangan Skotlandia dari sayap kiri.
Apalagi baik Roberton dan Tierney sejatinya sudah kerap kali dihadapi mengingat keduanya sama-sama bermain di kompetisi Liga Inggris.
Khusus Tierney, ia telah bermain bersama Arsenal sejak dua musim lalu dimana ia didatangkan dari Celtic.
Meskipun belum mampu bermain secara reguler lantaran permasalahan cedera, Tierney dianggap sebagai salah satu pemain andalan masa depan Arsenal dan Skotlandia.
Jiwa pantang menyerah, kepemimpinan diri, dan kemampuan penetrasi yang dimiliki Tierney berpotensi memberikan ancaman bagi lini pertahanan lawan, termasuk Inggris.'
Tentu menarik untuk melihat bagaimana Inggris meredam ancaman yang diberikan Skotlandia lewat pergerakan Roberton dan Kierney di sisi kiri nantinya.
Keseruan laga antara Inggris versus Skotlandia dapat anda saksikan secara langsung Live Mola Tv dan RCTI, Sabtu (19/6/2021) pukul 02.00 WIB.
Prediksi Susunan Pemain Inggris vs Skotlandia:
Inggris:
Jordan Pickford; Kyle Walker, John Stones, Tyrone Mings, Luke Shaw, Declan Rice, Kalvin Phillips, Raheem Sterling, Mason Mount, Jack Grealish, Harry Kane
Skotlandia:
David Marshall, Jack Hendry, Grant Hanley, Kieran Tierney, James Forrest, John McGinn, Scott McTominay, Stuart Armstrong, Andrew Robertson, Lyndon Dykes, Che Adams
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)