News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Liga Inggris: Pujian Setinggi Langit Arsene Wenger soal Kualitas Hebat Paul Pogba

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Manchester United Prancis Paul Pogba (tengah) bersaing dengan gelandang Inggris Liverpool James Milner (kanan) selama pertandingan sepak bola putaran keempat Piala FA Inggris antara Manchester United dan Liverpool di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 24 Januari 2021. Laurence Griffiths / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger tak sungkan memberikan pujian setinggi langit terhadap kualitas hebat yang dimiliki Paul Pogba.

Wenger memandang permainan yang diperlihatkan pemain asal Manchester United tampak semakin dewasa.

Kepiawaiannya dalam mengolah bola diiringi kekuatan fisik yang mumpuni serta penglihatan bagus menjadi kekuatan Pogba.

Baca juga: Butuh Bek Bermental Juara, Manchester United Bidik Sergio Ramos

Baca juga: Liga Inggris: Warna Rambut Baru Paul Pogba Selayaknya Sinyal Buat Manchester United

Ekspresi pelatih Arsenal, Arsene Wenger, dalam laga Liga Inggris kontra Manchester United di Stadion Old Trafford, Manchester pada 29 April 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Wenger yang sudah kenyang pengalaman melatih Arsenal percaya Pogba masih menjadi salah satu gelanda terbaik dunia.

"Pogba memiliki kekuatan yang alami, teknik, dan penglihatan yang bagus juga," puji Wenger soal kualitas Pogba, dilansir L`Equipe.

Eks juru taktik Monaco itu secara khusus juga memuji kemauan Pogba untuk terus mengembangkan kualitas terbaiknya sebagai gelandang kelas dunia.

Apalagi Pogba telah membuktikan kualitas terbaiknya sejak usianya masih muda.

Dua pemain Manchester United, Paul Pogba (kiri) dan Amad Diallo, mengibarkan bendera Palestina di Stadion Old Trafford, Selasa (18/5/2021) (MANCHESTER EVENING NEWS)

"Ketika anda masih muda, sangat sulit untuk berdamai dan menunjukkan kualitas itu pada waktu yang tepat," jujur Wenger.

"Sebaliknya, anda cenderung mengandalkan bakat pribadi anda, saya pikir itulah yang dilakukan Pogba,".

"Namun, Pogba sekarang bisa mencapai usia dimana dia mampu menggunakan kualitasnya secara lebih efektif," tukasnya menambahkan.

Baca juga: Beda dari Legenda Manchester United, Arsene Wenger Bingung Lihat Protes Fans Setan Merah

Baca juga: Dibalik Anjloknya Performa Liverpool, Wenger Ungkap Peran Penting yang Ditinggalkan Van Dijk

Terakhir, Wenger lagi-lagi mencoba memuji sisi lain Pogba yang semakin ahli dalam urusan teknik.

Pogba dianggap sudah bisa mengelola penguasaan bola lebih efektik tanpa perlu membuang-buang waktu.

"Pogba kini memiliki kualitas umpan panjang yang bagus dan akurat dengan umpan pendeknya," sanjung Wenger.

"Pogba juga tidak lagi membuang waktu dengan gerakan teknis yang tidak perlu,".

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini