Pantai Gading mengejutkan pertahanan Spanyol dengan gol yang dicetak Max Gradel pada 90+1'.
Hanya berselang 2 menit, Rafael Mir menyelamatkan Spanyol dari kekalahan dengan golnya.
Gol Rafael pun memaksa pertandingan dilanjutkan dengan extra time 2x15 menit.
Dalam babak tambahan waktu pertama, Spanyol berhasil mendapatkan durian runtuh karena wasit menunjuk titik putih.
Tepatnya menit 98, Oyarzabal tidak menyianyiakan peluangnya untuk membawa Spanyol unggul.
Rafael Mir kembali menjadi petaka dengan gol keduanya sekaligus membawa Spanyol unggul 4-2 menit 117.
Tiga menit kemudian, Mir mencetak hattrick dan menyegel kemenangan Spanyol untuk lolos ke Semifinal Olimpiade Tokyo 2021 dengan skor 5-2 atas Pantai Gading.
(Tribunnews.com/Ipunk)