News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Keuangan Kokoh Manchester United, Kunci Sukses Datangkan Cristiano Ronaldo, Sancho & Varane

Penulis: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Raphael Varane dari Manchester United disajikan kepada para penggemar menjelang pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Leeds United di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 14 Agustus 2021/Cara cerdas Manchester United berbelanja di bursa transfer sukses datangkan Cristiano Ronaldo, Jadon SAncho dan Raphael Varane Adrian DENNIS / AFP

Dan sejatinya ini juga diterapkan oleh Liverpool tetapi kekuatan branding United membuat Setan Merah lebih unggul dibanding Liverpool.

Pendapatan keseluruhan United untuk 2019-20 adalah 509 juta Poundsterling, Liverpool 489,9 juta Poundsterling, selisih kurang dari 20 juta Poundsterling.

Pendapatan City, sementara itu, adalah 478,4 juta Poudnsterling, dan Chelsea adalah 407,4 juta Poundsterling.

Cara Manchester United dalam mendatangkan pemain di bursa transfer juga menjadi pembeda.

Manchester United punya tendensi bertransaksi di bursa transfer musim panas dibandingkan musim dingin.

Alasannya adalah harga bursa transfer musim panas akan jauh lebih murah dibanding membeli pemain di Januari.

Dan tentu berterimakasih kepada Matt Judge sebagai juru kunci untuk transaksi pemain Manchester United.

Sebagai pembanding, Leicester City menuntut biaya 80 juta Poundsterling untuk Harry Maguire di muka pada musim panas 2019.

Dan Sporting Lisbon menginginkan 47 juta Poundsterling Bruno Fernandes, Setan Merah membayarnya lunas.

Dan musim ini, di tengah situasi klub, Real Madrid setuju dengan pembayaran cicilan empat tahun untuk Raphael Varane dan lima tahun untuk Jadon Sancho.

Andai Jadon Sancho didatangkan pada musim dingin, maka nominal transfernya akan sebesar 120 Juta Poundsterling, berbeda dengan kini yang berharga 75 Juta Poundsterling.

Pihak klub yang berbisnis dengan United juga mempercayai kondisi keuangan Manchester United, maka, Real Madrid dan Borussia Dortmund tidak keberatan memberikan cicilan untuk Setan Merah.

Sedangkan dalam kasus Cristiano Ronaldo, Manchester United nampak sangat tidak keberatan dengan harga 23 Juta Euro yang mereka gelontorkan untuk membawa pulang sang pemain.

Ini adalah bisnis yang cerdas dengan sistem cicilan 15 Juta Euro plus 8 Juta Euro tambahan lainnya.

Para pemain berdiri selama satu menit tepuk tangan untuk semua pemain yang meninggal pada tahun lalu selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Leeds United di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 14 Agustus 2021. Adrian DENNIS / AFP (Adrian DENNIS / AFP)

Baca juga: Matt Judge, Algojo Transfer Manchester United, Datangkan Bruno Fernandes, Maguire, Sancho & Cavani

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini