Sudarman kepada media mengatakan timnya menargetkan poin penuh di dua laga tersebut. Menurutnya, laga tersebut akan mengobati kekalahan Laskar Rencong di laga sebelumnya ketika kalah 2-1 dari Bhayangkara FC.
"Lawan Sleman dan Semarang kita target enam poin. Sehingga kita bisa berada di papan tengah dengan enam poin ini,” ujar Darman -sapaan akrab Sudarman.
Lebih jauh, Darman mengatakan saat ini tim Persiraja sudah bertolak menuju Jakarta dari Tangerang untuk pertandingan. Diketahui, laga tersebut digelar di Stadion Madya.
Sudarman menjelaskan, rombongan Laskar Rencong sudah berangkat dari Tangerang ke Jakarta. Kemungkinan besar, laga menghadapi PSS Sleman akan berlangsung di Jakarta.
Skuat Lantak Laju saat ini dalam kondisi baik-baik saja. Dari seluruh pemain yang didaftarkan untuk kompetisi,
Hanya empat dalam pemulihan cedera, yaitu Agus Suhendra, Nazarul Fahmi, Muhammad Mikail, dan Muhammad Nadhiif.
“Dari seluruh pemain yang didaftarkan, hanya empat orang yang masih proses pemulihan,” sambungnya.
Dalam kesempatan itu, Sudarman juga menyampaikan pesan Presiden klub Nazaruddin Dek Gam, agar pemain Persiraja bermain tenang dan sabar untuk memperoleh kemenangan dalam dua laga itu.
“Pesan pak Presiden Persiraja jaga marwah Aceh, bagaimana marwah sepak bola Aceh kembali bangkit di tingkat nasional,” pungkasnya.
Link Live Streaming
Perkiraan Susunan Pemain
Persiraja Banda Aceh