TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal siaran langsung berbagai pertandingan menarik yang menghiasi pekan keenam Liga Inggris malam ini, Sabtu (25/9/2021).
Berbagai keseruan laga Liga Inggris musim ini dapat anda saksikan secara langsung Live Mola TV dan SCTV.
Salah satu laga big match yang paling dinantikan para pecinta Liga Inggris yakni duel Chelsea kontra Manchester City.
Keseruan laga antara Chelsea vs Manchester City akan berlangsung di Stamford Bridge, markas kebanggaan The Blues.
Lalu, ada pula laga seru yang akan dilakoni Liverpool saat menjamu Brentford di Stadion Anfield.
Manuver Liverpool untuk mengambil alih puncak klasemen yang masih dipegang Chelsea menjadi salah satu target dalam laga ini.
Alhasil hanya dengan raihan kemenangan telak saja yang berpotensi membuat Liverpool berada di puncak klasemen pada pekan ini.
Chelsea vs Manchester City, Misi Guardiola Hentikan Tren Buruk The Citizens
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola akan kembali diuji strateginya saat bertanding melawan Chelsea dalam laga lanjutan Liga Inggris.
Berlangsung di Stamford Bridge, Guardiola harus memutar otaknya lebih keras lagi lantaran rekor pertemuan belum pernah memihak timnya dalam tiga laga perjumpaan terakhirnya.
Manchester City yang memiliki skuat mewah secara tak terduga kalah dalam tiga laga beruntun melawan Chelsea saat diambil alih Thomas Tuchel.
Rentetan kekalahan itu masing-masing terjadi di Liga Inggris, Piala FA, dan final Liga Champions pada musim lalu.
Di kancah Liga Inggris, Manchester City harus mengakui keunggulan Chelsea kala bertanding pada pekan ke-35 di Stadion Etihad, musim lalu.
Kegagalan Sergio Aguero mengeksekusi penalti dalam laga tersebut menjadi biang kerok kekalahan Manchester City.
Hal ini dikarenakan gol pembuka keunggulan yang dicetak Raheem Sterling tidak berarti apa-apa setelah Chelsea mencetak dua gol pada babak kedua.
Hakim Ziyech dan Marcos Alonso membuat Chelsea berbalik unggul pada babak kedua melawan Manchester City.
Kekalahan dengan skor 1-2 akhirnya membuat Manchester City malu di hadapan pendukungnya sendiri.
Manchester City kembali menelan kekalahan saat meladeni permainan Chelsea asuhan Tuchel tepatnya di babak semifinal Piala FA.
Gol tunggal yang dicetak Hakim Ziyech membuat Chelsea bisa menyingkirkan Manchester City yang bertekad meraih quadruple musim lalu.
Kekalahan kedua pun diterima Manchester City saat berhadapan dengan Chelsea yang dibesut Tuchel.
Dan kekalahan ketiga beruntun yang terasa sangat menyakitkan terjadi saat Manchester City bertanding di final Liga Champions.
Gol Kai Havertz membuat Manchester City harus rela menyerahkan peluang meraih trofi perdana Liga Champions perdana kepada Chelsea dalam laga final.
Tiga kekalahan beruntun yang diterima Manchester City saat berhadapan dengan Tuchel bersama Chelsea seakan menjadi bayangan buruk bagi mereka menatap laga malam ini.
Keseruan laga yang mempertemukan Chelsea versus Manchester City dapat disaksikan secara langsung Live Mola TV pukul 18.30 WIB.
Manuver Liverpool Rebut Puncak Singgasana dari Chelsea
Liverpool sejauh ini mampu tampil ciamik dalam mengawali perjalanan mereka di kompetisi Liga Inggris musim ini.
Kembalinya Virgil Van Dijk tampaknya benar-benar membuat kepercayaan diri para pemain Liverpool kembali meningkat.
Terbukti, Liverpool hanya kebobolan satu gol dan saja meraih empat cleansheet dalam lima laga pembuka musim ini.
Catatan itu mengindikasikan pertahanan Liverpool telah kembali solid sejak kembalinya Van Dijk ke lapangan.
Raihan empat kemenangan dan satu hasil imbang akhirnya menjadi bukti performa impresif Liverpool hingga pekan kelima.
Posisi Liverpool saat ini tepat berada di bawah Chelsea yang masih memimpin klasemen sementara dengan koleksi poin yang sama yakni 13 poin.
Pada pekan keenam, Liverpool harus bisa memanfaatkan situasi pelik dimana Chelsea akan ditantang Manchester City selaku juara bertahan.
Terlepas dari skor akhir pertandingan dua tim besar itu, Liverpool harus mampu melanjutkan manuvernya dengan cara memenangkan laga melawan Bretnford di kandang lawannya.
Seandainya Liverpool mampu memenangkan laga tersebut dengan margin lumayan maka manuver Liverpool berburu posisi puncak bisa terealisasi nantinya.
Jadwal Liga Inggris Pekan Keenam, Sabtu (25/9/2021):
Pukul 18.30 WIB - Chelsea vs Manchester City (Live Mola TV)
Pukul 18.30 WIB - Manchester United vs Aston Villa (Live Mola TV)
Pukul 21.00 WIB - Leicester vs Burnley (Live Mola TV)
Pukul 21.00 WIB - Everton vs Norwich (Live Mola TV)
Pukul 21.00 WIB - Leeds United vs West Ham (Live Mola TV)
Pukul 21.00 WIB - Watford vs Newcastle (Live Mola TV)
Pukul 23.00 WIB - Brentford vs Liverpool (Live Mola TV & SCTV)
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)