Kini, setelah lima tahun berselang PSSI meminta Shin Tae-yong untuk "menebus dosa" tersebut.
Baca juga: Timnas Indonesia Vs Taiwan, PSSI Beri Warning ke Shin Tae-yong, Taiwan Dilanda Masalah Internal
"Kami menargetkan Indonesia dapat lolos ke putaran final Piala AFC U-23 2022.
"Apalagi di babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022 kami menjadi tuan rumah Grup G," kata Yunus.
"Untuk itu, PSSI ingin pelatih Shin Tae-yong dapat mempersiapkan tim dengan maksimal untuk mengikuti event tersebut.
"PSSI tentu mendukung penuh program latihan dari pelatih Shin Tae-yong demi torehan terbaik Timnas Indonesia," tambahnya.
Babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022 dibagi dalam 11 grup dan diikuti 42 negara anggota AFC.
Nantinya hanya juara dari setiap grup, serta empat runner-up terbaik, dan tuan rumah Uzbekistan yang berhak lolos ke Piala AFC U-23 2022 yang rencananya digelar pada 1-19 Juni.
Hingga saat ini, Indonesia belum pernah lolos ke putaran final ajang tersebut.
Jadwal Kualifikasi Piala AFC U-23 2022
Rabu, 27 Oktober 2021
China vs Indonesia
Jumat, 29 Oktober 2021
Indonesia vs Australia
Senin, 31 Oktober 2021
Indonesia vs Brunei Darussalam
(Tribunnews.com/Gigih)