Bahkan, Persis Solo juga bisa tersingkir jika mereka kalah dengan skor lebih dari dua gol melawan Persiba, lalu Sriwijaya juga tersungkur di tangan RANS Cilegon.
Artinya empat klub yang berada dalam grup Persis sebenarnya masih memiliki peluang untuk lolos termasuk Persiba yang sudah menelan dua kekalahan beruntun.
Baca juga: Persis Solo Targetkan Raih Kemenangan Saat Ladeni Persiba Balikpapan
Berkaca dari situasi tersebut tentu Persis harus menaruh fokus sepenuhnya untuk bisa mengalahkan Persiba Balikpapan pada laga krusial malam ini.
Kemenangan sejatinya tak hanya berpengaruh pada kelolosan Persis ke Semifinal Liga 2 pada musim ini.
Hal ini mengingat raihan kemenangan juga akan menjaga impian Pasoepati selaku supporter Persis yang berharap bisa melihat klubnya berlaga di kasta sepak bola tertinggi musim depan.
Kualitas skuat beraromakan pemain bintang, stadion mewah hingga ditunjang dengan sejarah klub yang panjang seakan membuat Pasoepati ingin melihat timnya bersaing di Liga 1 musim 2021/2022.
Tentu menarik untuk melihat perjuangan skuat tim Persis Solo untuk bisa mengalahkan Persiba demi lolos semifinal sekaligus menjaga mimpi Pasoepati.
Skenario Kelolosan Grup X ke Semifinal Liga 2 2021:
- RANS Cilegon
Lolos jika mereka bermain imbang melawan Sriwijaya FC, atau tetap bisa lolos asalkan Persis Solo tidak menang melawan Persiba
- Persis Solo
Lolos jika mengalahkan Persiba Balikpapan, jika Sriwijaya FC menang dalam waktu bersamaan, kelolosan akan ditinjau dari head to head tiga tim teratas
- Sriwijaya FC
Lolos jika meraih kemenangan dengan selisih dua gol melawan RANS Cilegon
- Persiba Balikpapan
Lolos jika menang lebih dari dua gol melawan Persis sementara Sriwijaya FC kalah di tangan RANS Cilegon
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)